KPU Banyumas Intensifkan Sosialisasi Pilkada

Senin 30-04-2018,08:29 WIB

PURWOKERTO- Semakin mendekati pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 27 Juni 2018 mendatang, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banyumas semakin gencar menyosialisasikan Pilkada. Tujuannya utnuk meningkatkan partisipasi pemilih. Selain itu, juga menjadikan pemilih berdaulat dengan menolak money politic, juga menjadi sasaran KPU dalam sosialisasi. Minggu (29/4) kemarin, KPU juga menggelar sosialisasi dengan menyasar umat Hindu di Desa Klinting, Kecamatan Somagede, . "Semua warga negara Republik Indonesia yang potensial dan memenuhi syarat, berhak mendapatkan informasi yang berkaitan dengan penyelenggaraan Pilkada 2018," ujar Komisioner KPU Kabupaten Banyumas, Waslam Makhsid. Dia menjelaskan, warga negara yang berhak menerima informasi mulai dari warga yang berlatar belakang agama, suku, ras, hingga kelompok marginal lainnya. Karena itu, KPU juga menyelenggarakan sosialisasi kepada umat Hindu. Dalam acara yang dihadiri oleh 50 peserta itu, Waslam menyempaikan berbagai informasi dan himbauan terkait Pilkada. Materinya melipputi waktu pelaksanaan Pilkada, pasangan calon (Paslon) dalam Pilkada beserta nomor urut dan Visi Misinya, hingga hak serta kewajiban pemilih dalam Pilkada. "Kami berterimakasish kepada KPU telah memberikan sosialisasi kepada umat Hindu," ujar Ketua Parisada Hindu Dharma Indonesia Kabupaten Banyumas, Minoto Darmo. Menurut dia, dengan adanya sosialisasi ini, dia dan umat Hindu di Banyumas mendapatkan banyak pengetahuan tentang pemilihan BUpati dan wakil Bupati, serta Gubernur dan Wakil Gubernur dalam Pilkada 2018 ini. Dengan adanya sosialisasi ini, masyarakat lebih tahu tentang hak dan kewajibannya dalam Pilkada. "Masyarakat bebas memilih disesuaikan dengan hati dari masyarakat itu sendiri," jelasnya. Dia berharap pelaksanaan Pilkada 27 Juni 2018 mendatang berjalan aman, tertib, lancar, dan sukses. "Pilkada itu tergantung bagaimana masyarakat melaksanakannya," imbuhnya. Sebelumnya, KPU juga telah mengadakan sosialisasi segmen keagaman kepada berbagai agama. Diantaranya sosialisasi kepada umat Islam dan Kristen di Banyumas. (ing)

Tags :
Kategori :

Terkait