Mungkin di antara kamu ada yang mikir, “Ah, nggak papa, masih mending daripada nggak dingin sama sekali.” Padahal, kerusakan kecil bisa cepat merembet jadi masalah besar.
Ketika serpihan logam terus-terusan menggores bagian dalam, dinding kompresor bisa retak atau bahkan bolong. Biayanya bisa bikin kantong kering, apalagi kalau kompresor mesti diganti baru.
Suhu dingin nggak seoptimal biasanya, konsumsi bahan bakar bisa naik karena mesin harus kerja ekstra, dan kenyamanan kita waktu berkendara jadi terganggu.
Beberapa kasus kotoran masuk sampe ke sistem elektrik AC, menyebabkan korsleting yang lebih berbahaya.
BACA JUGA:Spesifikasi Terbaru Mobil Toyota Yaris yang Gesit dan Lincah di Jalan
Jadi, mencegah lebih baik daripada mengobati—atau dalam hal ini, mengganti kompresor yang harganya bisa ratusan ribu sampai jutaan kalau tinggal ganti orisinal.
Tenang, kamu nggak perlu ke bengkel mahal atau bongkar mesin total. Ada beberapa langkah mudah dan relatif terjangkau untuk meredam atau bahkan menghilangkan suara kasar ini.
Salah satunya dengan flushing sistem AC atau “mencuci” saluran AC dengan cairan khusus supaya kotoran dan serpihan logam bisa terangkat semua. Hasilnya?
- Menghilangkan sekitar 97% partikel penyebab suara. Sisanya? Minimal, bunyinya sudah jauh mereda.
- Selain suara kasar, masalah bau apek dan AC kurang dingin juga seringkali ikut teratasi.
Biaya flushing relatif ramah kantong dan bisa jadi investasi jangka panjang agar kompresor tetap awet.
Oli AC punya “masa pakai”. Setelah sekian lama, performanya menurun. Ganti oli secara rutin sesuai rekomendasi pabrikan (biasanya setiap 2 tahun atau 40.000 km) bisa:
- Memulihkan fungsi pelumasan sehingga gesekan berkurang drastis.
- Mencegah korosi dan endapan karena oli baru punya aditif anti-karat.
Pastikan kamu pakai oli khusus AC, jangan sembarang oli mesin, ya!
BACA JUGA:Cari Mobil Listrik untuk Mahasiswa? Cek 5 Rekomendasi Ini, Ada BYD Atto 3
Sabuk yang kencang dan mulus akan mengurangi getaran serta suara. Cara ceknya:
- Lihat permukaan belt: kalau retak atau sudah mengilap licin, segera ganti.
- Pastikan ketegangan belt sesuai spesifikasi: nggak terlalu kendor, nggak terlalu tegang.
Penggantian belt bisa dilakukan di bengkel terdekat dengan biaya ringan, tapi efeknya signifikan ke kebisingan.
Filter kabin dan kondensor (yang biasanya berada di depan radiator) kalau kotor akan menimbulkan penumpukan debu. Langkah simpel: