Tips & Trik Mengendarai Mobil Agar Penumpang Tidak Mabuk

Kamis 26-12-2024,16:09 WIB
Reporter : Dhani Dwi
Editor : Susi Dwi Apriani

RADARBANYUMAS.CO.ID - Bagaimana tips dan trik mengendarai mobil agar para penumpang tidak mabuk?.

Perjalanan menggunakan mobil sering menjadi pilihan utama untuk bepergian, baik jarak dekat maupun jauh. 

Namun, bagi sebagian orang, mabuk perjalanan adalah masalah yang cukup mengganggu, terutama jika perjalanan memakan waktu lama. 

Mabuk perjalanan terjadi karena ketidakseimbangan antara apa yang dirasakan tubuh dan apa yang dilihat oleh mata, yang sering memicu rasa mual, pusing, hingga muntah.

BACA JUGA:5 Tips Mengendarai Mobil Saat Macet Agar Mesin Tidak Rusak

BACA JUGA:7 Cara Mengendarai Mobil Matic di Jalan Menurun yang Ekstrem

Sebagai pengemudi, kalian memiliki peran penting dalam membantu penumpang tetap nyaman selama perjalanan. 

Dengan menerapkan beberapa tips dan trik berikut, kalian bisa meminimalkan kemungkinan penumpang mengalami mabuk perjalanan.

Tips & Trik Mengendarai Mobil Agar Penumpang Tidak Muntah 

Berikut ini adalah tips & trik mengendarai mobil agar penumpang tidak muntah:

BACA JUGA:7 Pilihan Mobil Bekas Murah untuk Liburan Nataru

BACA JUGA:5 Rekomendasi Mobil Hatchback Bekas Termurah di Bawah Rp 100 Juta

1. Kendarai Mobil dengan Halus

Mengemudi dengan gaya yang kasar, seperti sering mengerem mendadak, berakselerasi tiba-tiba, atau mengambil tikungan terlalu tajam, dapat memicu mabuk perjalanan pada penumpang.

Untuk mencegah hal ini, pastikan kalian mengemudi dengan lembut dan stabil.

Tips:

- Hindari pengereman mendadak. Jika harus berhenti, kurangi kecepatan secara bertahap.

Kategori :