PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Dinperindag) Kabupaten Banyumas menggelar Pasar Murah Inflasi Banyumas (SARAHSIMAS) di Lapangan Desa Pasir Lor Karanglewas, Kamis (24/10/2024).
"Kegiatan ini dalam rangka pengendalian inflasi di Kabupaten Banyumas. Berdasarkan permintaan dari Camat Karanglewas, kegiatan ini kita bareng kan dengan acara Festival Peringatan Hari Santri," kata Plt Kepala Dinperindag Kabupaten Banyumas Gatot Eko Purwadi.
Ia menjelaskan, kegiatan ini bertujuan untuk mengendalikan inflasi agar daya beli masyarakat yang melemah dapat dibantu dengan tebus sembako murah.
Selain itu 25 paket sembako gratis dari Bank Jateng juga dibagikan bagi warga terpilih.
BACA JUGA:Dinperindag Banyumas Dorong Rehab Pasar Wage Purwokerto Rampung Akhir November
BACA JUGA:Soal Pakaian Bekas Impor, Kepala Dinperindag : Akan Kami Buat Surat Edaran
Kegiatan SARAHSIMAS bekerjasama dengan Bank Indonesia, Bank Jateng, Perum Bulog, Pasar Tani Dinpertan KP, Dinas Peternakan dan Perikanan (Dinkanak) dan beberapa distributor bahan pokok.
Gatot berharap, dengan adanya pasar murah daya beli masyarakat semakin bergairah. Selain itu juga bisa memeriahkan acara peringatan Hari Santri, dan membangkitkan UMKM yang di Banyumas khususnya di Karanglewas.
Sementara Camat Karanglewas, Dwi Nur Wijayanto sangat mengapresiasi dan berterimakasih kepada Pemkab Banyumas dan Dinperindag dengan adanya kegiatan ini.
"Kita kolaborasikan acara Festival Peringatan Hari Santri dengan SARAHSIMAS. Tujuannya supaya semakin meriah dan memberikan dampak ekonomi bagi pelaku UMKM dan masyarakat," tuturnya. (alw)