Dari segi komponennya, motor listrik ini menggunakan baterai SLA berkapasitas 60V 20Ah, dengan daya 1000W.
BACA JUGA:Apa Fungsi Gearbox pada Motor Listrik? Penting atau Tidak?
BACA JUGA:Keuntungan Memilih Motor Listrik Jenis Hub Drive, Perawatan Mudah dan Hemat Biaya!
Dengan kapasitas tersebut, Elvindo Arjuna dapat melaju dengan kecepatan maksimum 70 km/jam.
Sementara, untuk jarak tempuh, Elvindo Arjuna mampu menjelajah sejauh 70 km dalam sekali pengisian daya.
Perlu dipahami, untuk sekali pengisian daya, Elvindo Arjuna membutuhkan waktu sekitar 4-6 jam hingga baterai penuh.
Motor listrik Elvindo Arjuna.-Youtube Elvindo Semarang-
Motor listrik Elvindo tipe Arjuna ini dapat membawa beban maksimal hingga 250 kg atau setara dengan dua orang (pengendara dan penumpang).
BACA JUGA:Rahasia Dibalik Perawatan Motor Listrik Jenis Hub Drive, Setahun Cuma Ganti Part Ini!
BACA JUGA:Perhatikan! 5 Penyebab Charger Motor Listrik Cepat Rusak
Ban yang digunakan adalah tubeless dengan ukuran 10 x 3.00 untuk bagian depan dan belakang.
Sistem pengeremannya pun menggunakan rem cakram untuk rem depan, sedangkan rem belakang menggunakan rem tromol.
Sepeda motor Elvindo Arjuna hadir dengan kecanggihan fitur yang dapat mempermudah pengendara.
Fitur-fitur tersebut di antaranya speedometer digital, lampu LED, hingga remote keyless yang mencakup answer back system.
BACA JUGA:Mengulik Spesifikasi Motor Listrik Ofero Picasso, Harga Terjangkau di Bawah Rp15 Juta!
BACA JUGA:Jarak Tempuh Mendekati 200 KM, Begini Performa Motor Listrik Ola Electric S1 X yang Memukau!