167 Calon Panwascam di Kabupaten Cilacap Ikuti Tes Tertulis Berbasis CAT

Selasa 14-05-2024,16:52 WIB
Reporter : Julius Purnomo
Editor : Susi Dwi Apriani

CILACAP, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Sebanyak 167 pendaftar yang lolos seleksi administrasi untuk Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) di Kabupaten Cilacap, mengikuti ujian test tertulis melalui sistem komputerisasi atau CAT.

Test CAT tersebut dibuat 3 sesi dengan masing-masing sesi diikuti oleh 60 peserta. Para peserta diminta mengerjakan test tertulis serta menjawab pertanyaan secara essay.

"Untuk CAT kita ambil penilaian 70 persen sedangkan untuk essay nya kita nilai 30 persen," kata Koordinator Divisi SDM Bawaslu Kabupaten Cilacap Nuryanti, Selasa (14/5/2024).

Untuk penilainya, Nuryanti menjelaskan, tidak ditentukan dengan passing grade akan tetapi langsung diambil nilai yang paling tinggi pada masing-masing kecamatan.

BACA JUGA:PDI Perjuangan Kabupaten Cilacap Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Untuk Pilkada 2024

BACA JUGA:Selesai Dibangun, Tugu Selamat Datang di Desa Jetis Jadi Ikon Baru

"Misalnya kecamatan membutuhkan 2 orang, maka kita ambil 4 orang sesuai aturan pada masing-masing kecamatan dengan nilai yang paling tinggi untuk masuk ke tahapan wawancara," lanjutnya. 

Sedangkan untuk pengumuman hasil test CAT, sesuai jadwal akan dilaksanakan pada tanggal 17 Mei 2024 mendatang. Bagi yang lolos test akan dilanjutkan dengan sesi wawancara yang akan dilaksanakan mulai tanggal 18 hingga 20 Mei mendatang.

"Tahapan wawancara akan dimulai pada Sabtu (18/5/2024) mendatang. Itu bagi para peserta yang sudah lolos pada tahapan test CAT sekarang. Sedangkan pelantikan rencana akan dilaksanakan pada tanggal 24 Mei mendatang," pungkas Nuryanti. (jul)

Kategori :