Deretan Drama Korea Tentang Kawin Kontrak yang Tidak Boleh Dilewatkan
Rekomendasi drakor pernikahan kontrak yang harus kamu tonton.-Fahma Ardiana-
RADARBANYUMAS.DISWAY.ID – Drama Korea yang menceritakan tentang kawin kontrak atau pernikahan kontrak biasanya terjadi karena mereka dimotivasi oleh keinginan untuk melepaskan diri dari tekanan keluarga atau bisa juga karena masalah warisan. Walaupun tak jarang ada juga yang melakukan pernikahan kontrak ini untuk membalas dendam dan menyelesaikan masalah yang terjadi di kehidupannya.
Namun seiring berjalannya waktu, takdir dan hati berkata lain. Setiap hari bertemu, berinteraksi, dan juga saling membantu sama lain membuat pasangan kawin kontrak mulai terasa ingin terikat satu sama lain seumur hidup.
Dibawah ini adalah deretan drama Korea tentang kawin kontrak yang tidak boleh di lewatkan, karena tokoh protagonisnya memiliki alasan untuk menjalani pernikahan kontrak tersebut namun alur ceritanya tetap berhasil menghibur penontonnya.
BACA JUGA:Deretan Drakor Baru yang Akan Tayang Desember 2023
BACA JUGA:Rekomendasi Drakor Cha Eun Woo yang Merupakan Adaptasi Webtoon
1. “Perfect Marriage Revenge” (2023)
“Perfect Marriage Revenge” menceritakan tentang Han Yi Joo (Jung Yoo Min) yang merupakan anak yang patuh dan mudah dimanipulasi oleh keluarga, suami, dan mertuanya. Yi Joo merasa berhutang budi kepada keluarga yang telah mengadopsinya ketika ia masih kecil.
Rasa terbebani oleh hutang atas kemurahan hati mereka membuat dia selalu tersenyum walaupun mendapatkan pelecehan dan rasa tidak hormat. Namun ia tersadar bahwa tidak hanya suaminya yang mengkhianatinya, tetapi ibu angkat dan saudara perempuan angkatnya yang licik pun telah mempermainkan dan memanfaatkannya. Akhirnya Yi Joo memutuskan untuk merubah hidupnya dengan mendekati Seo Do Guk (Sung Hoon) yang merupakan pewaris kekayaan besar, untuk menikahinya. Apalagi Seo Do Guk ini juga merupakan pria yang menjadi incaran saudara perempuan angkatnya.
Meskipun Do Guk juga mempunyai bebannya sendiri, dia adalah perisai yang sangat dibutuhkan Yi Joo untuk melindungi dirinya. Sung Hoon dan Jung Yoo Min berhasil memerankan peran mereka dan juga menjadi pasangan yang menarik, cukup untuk membuat kamu berharap bahwa pernikahan mereka bukan sekedar kawin kotrak untuk balas dendam belaka.
BACA JUGA:Rekomendasi Drakor Dengan Latar Hotel yang Menarik Untuk Ditonton
BACA JUGA:4 Rekomendasi Drakor yang Dibintangi Hyeri Dijamin Bikin Ngakak
2. “The Story of Park’s Marriage Contract” (2023)
Park Yeon Woo (Lee Se Young) adalah seorang wanita muda di era Joseon yang memiliki kemauan keras dalam hidupnya. Namun dunianya tiba-tiba berantakan, dimana pada malam pernikahannya tiba-tiba suaminya mengaku menderita penyakit jantung dan mungkin akan segera meninggal dunia.
Sebelum dia dapat berdamai dengan nasibnya, Yeon Woo mengalami suatu hal yang membawanya tiba-tiba mendarat di Seoul pada era saat ini. Kemudian dia bertemu dengan Kang Tae Ha (Bae In Hyuk), seorang anak konglomerat dingin yang menyelamatkan dirinya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: