Apa Itu Mengidam? Begini Pengaruh dan Cara Agar Tetap Sehat!
Apa Itu Mengidam-CloudeNineCare-
RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Saat ini sedang marak di media sosial mengenai seorang perempuan yang ngidam aneh dari mulai ke rumah sakit terbengkalai hingga ke pantai malam-malam. Karena itulah informasi mengenai apa itu mengidam banyak dicari warganet.
Mengidam, atau lebih dikenal dengan istilah "craving" dalam bahasa Inggris, adalah fenomena yang sering kali terjadi pada wanita hamil.
Pengalaman mengidam bisa sangat beragam, mulai dari keinginan mendalam untuk makanan tertentu hingga dorongan kuat untuk mencicipi kombinasi rasa yang tidak lazim.
Lantas apa itu mengidam? serta bagaimana pengaruh dan caranya agar tetap sehat? berikut informasinya telah Radarmas rangkum dari berbagai sumber;
BACA JUGA:Tips Jaga Kesehatan di Musim Hujan yang Perlu Kalian Tahu
BACA JUGA:Simak 6 Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan Tubuh dan Cara Penggunaannya
Apa itu Mengidam?
Mengidam dapat dijelaskan sebagai dorongan mendalam atau keinginan intens terhadap jenis makanan tertentu atau kombinasi rasa selama masa kehamilan.
Hal ini bisa melibatkan makanan yang sebelumnya tidak begitu disukai atau bahkan kombinasi rasa yang terbilang tidak lazim.
Meskipun fenomena ini tidak dapat dijelaskan secara ilmiah dengan pasti, banyak wanita hamil melaporkan pengalaman mengidam selama kehamilan mereka.
Bahkan, mengidam juga dapat berupa berkeinginan untuk melakukan aktivitas yang tak lazim dilakukan sebelumnya yang mungkin juga tidak disukai sebelumnya.
BACA JUGA:6 Manfaat Mendengarkan Musik Klasik Bagi Kesehatan Mental dan Kehidupan Sehari-hari
BACA JUGA:4 Dampak Bahaya Dari Tidur Sore! Tips Untuk Kesehatan Anda.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
