Tujuh Kades Petahana Menangkan Pilkades Serentak di Banyumas

Tujuh Kades Petahana Menangkan Pilkades Serentak di Banyumas

Pj Bupati Banyumas bersama Forkompinda memberikan selamat kepada Kades terpilih usai pelantikan di Pendopo Si Panji, Purwokerto, Selasa (31/10/2023).-DIMAS PRABOWO/RADARMAS-

BANYUMAS, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Pelantikan 15 kepala desa (kades) hasil Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten BANYUMAS dilantik hari ini Selasa (31/10/2023). Dari 15 kades, tujuh kades petahana kembali menang, lima kades petahana kalah, dan tiga kades merupakan kades baru atau mulai dari nol periode.

Kabid Bina Pemerintahan Desa Dinsospermades Kabupaten Banyumas Bambang Junaidi mengatakan, dari 15 desa yang mengikuti Pilkades serentak tahun ini, secara umum lebih banyak kades petahana yang memenangkan Pilkades. Ketujuh kades tersebut yaitu Sudir Kepala Desa Klinting, Sartim Kepala Desa Tunjung, Sukirah Kepala Desa Cindaga, Sulistyono Kepala Desa Klahang, Darsito Kepala Desa Kracak, Titik Kepala Desa Watuagung dan Tarwono Kepala Desa Cilangkap.

"Di luar tiga desa yaitu Adisana, Dermaji dan Tumiyang Kebasen, lima kepala desa petahana kalah pada Pilkades serentak tahun ini," katanya, Selasa (31/10/2023).

Bambang menjelaskan, usai pelantikan oleh Pejabat (Pj) Bupati Banyumas, lima desa dengan kades petahana yang kalah dalam Pilkades serentak tahun ini tidak diatur untuk wajib melaksanakan serah terima jabatan dari kades yang kalah kepada kades baru yang terpilih.

BACA JUGA:Mayoritas Kepala Desa Petahana Menangi Pilkades Serentak di Banyumas

BACA JUGA:Tahun Depan, SMA Negeri 1 Cilongok Dibangun

"Tetapi kalau desa mau menyelenggarakan serah terima jabatan tidak apa-apa," terang dia.

Dilanjutkan, jika dilaksanakan justru tidak baik. Sebab, belum tentu kades petahana yang kalah bersedia hadir. Yang terjadi setelah kalah mungkin ada rasa malu atau yang lainnya, sehingga tidak menginginkan adanya serah terima jabatan kepala desa.

"Langsung bisa bekerja usai dilantik tanpa ada serah terima jabatan," pungkas Bambang.

Sementara itu Pj Bupati Banyumas Hanung Cahyo Saputro mengakhiri sambutan sekaligus pembinaannya kepada 15 kepala desa terpilih hasil Pilkades serentak tahun ini, menekankan agar kepala desa benar-benar menggunakan Dana Desa sesuai aturan.

Dia meminta kepada Camat untuk ikut mengawal penggunaan Dana Desa agar sesuai aturan. "Mohon kepada Pak Camat Bu Camat untuk mengawasi penggunaan Dana Desa di wilayahnya," pesan Hanung. (yda)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: