Pertengahan Desember, PPK Di Banyumas Sudah Terbentuk

Pertengahan Desember, PPK Di Banyumas Sudah Terbentuk

Suasana pengecekan dan verifikasi data para pendaftar PPK di KPU Banyumas (29/11/2022).-Foto Dimas Prabowo / Radar Banyumas -

PURWOKERTO - Hari ini (29/11) adalah hari terakhir pendaftaran Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di KPU Banyumas. Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM Yasum Surya Mentari menjelaskan proses verifikasi terhadap pendaftar akan langsung dilakukan. 

"Nanti di tanggal 2 Desember akan ada pengumuman lolos administrasi," kata dia. 

Selanjutnya, mereka akan mengikuti tahapan seleksi CAT. Seleksi ini, cukup berbeda dengan pemilu sebelumnya. Tes CAT rencananya akan dilakukan tanggal 6-7 Desember. 

BACA JUGA:Tabrakan, Motor Hancur di Jalan Raya Somagede - Banyumas, Pelajar Selamat dari Kecelakaan

"Sejauh ini, KPU Banyumas sudah siapkan tempat lokasi Tes CAT. Berkoordinasi dengan beberapa sekolah. Tes CAT ini akan dibagi beberapa sesi," ujar dia. 

Sementara itu, Ia menegaskan, rekrutmen PPK tuntas Desember. "Untuk penetapan nanti akan tetapkan di 16 Desember. Baru setelah itu dilanjutkan rekrutmen Panitia Pemungutan Suara (PPS) di 18 Desember," tandasnya. 

Sementara itu, salah satu pendaftar asal Purwokerto, Kresna mengatakan ini kali pertamanya Ia mengikuti seleksi PPK. 

BACA JUGA:Respon Gempa Cianjur, Relawan Kilang Cilacap Turun ke Lokasi untuk Asesmen & Serahkan Bantuan

"Saya baru lulus awal 2022, salah satu kampus di Malang," kata dia. 

Ini kali pertama bagi dirinya untuk terlibat langsung dalam penyelenggaraan Pemilu 2024. "Saya memang tertarik untuk ikut PPK ini. Kalau yang sebelumnya, Panwascam, sy tidak daftar," tandasnya. (mhd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: