Strong, Emak-emak di Watuagung Cor Jalan
Emak-emak di RT 7 RW 2 Desa Watuagung bersemangat terlibat dalam pengecoran jalan, Rabu (31/8). Pembangunan jalan cor akses ke musala.-Nuryadi untuk Radar Banyumas-
TAMBAK-Ketika ada pekerjaan pembangunan jalan. Pada umumnya, perempuan mendapatkan bagian untuk menyiapkan konsumsi.
Di Desa Watuagung Kecamatan Tambak berbeda. Sedikitnya tujuh orang emak-emak turun tangan dalam pekerjaan pengecoran jalan.
Kepala Dusun 1 Desa Watuagung Nuryadi menuturkan warganya yaitu ibu-ibu berusia antara 40 sampai 50 tahun terlibat dalam pembangunan jalan lingkungan.
"Ibu-ibu yang ikut pengecoran jalan mewakili suami mereka yang sedang bekerja," kata Nuryadi, Rabu (31/8).
Jalan cor menuju Musala Baitul Muslimin di wilayah RT 7 RW 2. Anggaran pekerjaan bersumber dari dana desa. (fij)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: