Di Banyumas, Angka Kematian Covid-19 Melonjak, Juli Satu Orang, Agustus 8 Orang
Swabber dari Bidang Yankes Dinkes Banyumas jemput bola melaksanakan swan antigen ke KanKemenag Banyumas, Juni lalu.-Foto Yudha Iman/ Radar Banyumas -
PURWOKERTO - Sejalan dengan kenaikan kasus Covid-19 di Banyumas pada bulan Agustus, angka kematian Covid-19 sampai 27 Agustus pun menunjukkan lonjakan dibandingkan Juli.
Data Dinkes Banyumas, pada Minggu (28/8) terdapat satu kematian Covid-19 dengan jumlah kasus positif harian sebanyak 10 orang. Informasi yang dihimpun Radarmas, satu pasien meninggal Covid-19 berusia 62 tahun dengan status belum vaksin.
Sub Koordinator Seksi Survailans, Imunisasi dan Kejadian Luar Biasa (KLB) Dinkes Banyumas, Achmad Chairul Hamdi SKM MKM mengatakan selama bulan Juli angka kematian Covid-19 di Banyumas hanya satu orang. Sementara di bulan Agustus sampai tanggal 27 sebanyak delapan orang meninggal Covid-19 di Banyumas.
"Covid-19 masih ada. Vaksinasi harus dilengkapi. Vaksin di Banyumas dilayani dengan banyak jenis vaksin. Segera lengkapi vaksinasi," ingat Hamdi. (yda)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: