Banner v.2

Siswa MAN 4 Kebumen Sabet Juara Video Nasional

Siswa MAN 4 Kebumen Sabet Juara Video Nasional

Tim dari MAN 4 Kebumen meraih juara dalam lomba video kehutanan yang di gelar oleh Institut Pertanian Bogor (IPB).--

KEBUMEN - Siswa MAN 4 Kebumen saja meraih juara dalam  lomba video kehutanan yang di gelar oleh Institut Pertanian Bogor (IPB). Dalam ajang berskala nasional ini, Tim yang terdiri dari Rafli Anggoro Saputro, Abil Arqom An Nafi, dan Ahmad Yusuf Nashrullah itu berhasil menyabet juara dua. Pengumuman pemenang dilakukan secara daring melalui Zoom Meeting pada Selasa malam, 30 Desember 2025, dan diikuti peserta dari berbagai daerah di Indonesia.

Rafli Anggoro Saputro, mewakili timnya menyampaikan mereka menampilkan karya video bertema Forest Guardians: Generasi Z Penjaga Hutan Indonesia. Video tersebut mengambil latar hutan mangrove Lembupurwo dan kawasan Kali Ijo/Pantai Ayah, Kabupaten Kebumen, dengan visual kuat akar-akar mangrove sebagai simbol perlindungan alam dan keberlanjutan pesisir. 

"Pesan yang disampaikan menegaskan peran generasi muda sebagai aktor aktif penjaga lingkungan, bukan sekadar penonton." ujarnya dalam siara pers, Sabtu (3/1).

Ia dan rekan setimnya mengaku bangga dengan prestasi ini. Sebab, mereka harus bersaing dengan 150 tim dari 25 provinsi. "Kreativitas dan kepedulian lingkungan menjadi kunci keberhasilan ini," imbuh dia.

BACA JUGA:Pembangunan KNMP Karangduwur Capai 86 Persen

BACA JUGA:Cuaca Ekstrem Picu Pohon Tumbang di Sejumlah Kecamatan

Kepala MAN 4 Kebumen, Drs Sugeng Warjoko MEd menjadi salah satu pihak yang paling gembira dengan pencapaian ini.  Menurutnya, keberhasilan ini merupakan hasil dari proses pembelajaran yang terus diarahkan pada penguatan kompetensi abad ke-21.

"Prestasi ini menjadi bukti bahwa MAN 4 Kebumen semakin mantap melangkah sebagai madrasah digital. Kami berkomitmen menyiapkan peserta didik yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga kreatif, melek teknologi, dan mampu bersaing di tingkat global tanpa kehilangan karakter dan nilai-nilai madrasah," ujarnya. (cah)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: