Banner v.2

Kunjungan Perpustakaan Daerah Purbalingga Tahun 2025 Naik 11 Persen

Kunjungan Perpustakaan Daerah Purbalingga Tahun 2025 Naik 11 Persen

Suasana Perpustakaan Daerah yang ramai dikunjungi kalangan pelajar.-Alwi Safrudin/Radarmas-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID – Minat baca masyarakat Kabupaten Purbalingga menunjukkan tren positif yang signifikan sepanjang tahun 2025. Hal ini dibuktikan dengan peningkatan jumlah kunjungan 11,18 persen dibanding tahun lalu.

Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Dinarpus) Kabupaten Purbalingga mencatat total kunjungan pemustaka mencapai 131.393 orang pada periode Januari hingga Desember 2025. Angka ini mengalami kenaikan dibandingkan periode tahun 2024 yang tercatat sebanyak 118.181 pemustaka.

Peningkatan ini dinilai sebagai buah dari kerja keras pelayanan yang dilakukan melalui berbagai lini, mulai dari layanan perpustakaan daerah (Perpusda), perpustakaan keliling, hingga layanan digital.

Kepala Dinarpus Kabupaten Purbalingga, Endi Astono, mengungkapkan peningkatan angka kunjungan ini mengindikasikan membaiknya budaya literasi di Purbalingga.

BACA JUGA:Anak-Anak Serbu Stand Perpusda di CFD Purbalingga

"Hal ini menunjukkan minat baca yang semakin baik. Mudah-mudahan 2026 yang sudah baik dipertahankan dan ditingkatkan dengan menata SDM," ujar Endi.

Berdasarkan data laporan bulanan, lonjakan kunjungan paling drastis terjadi pada bulan September 2025 dengan total 15.046 pemustaka, di mana 10.487 di antaranya merupakan pengunjung layanan Perpusda. Endi menjelaskan bahwa tingginya angka tersebut didorong oleh penyelenggaraan acara khusus.

"Kunjungan paling tinggi saat Festival Literasi di bulan September, ada 9 ribu pengunjung selama 3 hari," jelasnya.

Selain layanan fisik, layanan digital aplikasi E-Bangga juga mencatatkan pertumbuhan pengguna. Pada tahun 2024, pengguna E-Bangga tercatat sebanyak 27.097 orang, dan meningkat menjadi 37.326 orang pada tahun 2025. Kendati demikian, Endi mengakui masih ada catatan evaluasi terkait layanan digital ini berdasarkan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan DPRD.

BACA JUGA:Terlambat Submit Data, Perpusda Purbalingga Reakreditasi Tahun Depan

"Layanan perpustakaan digital harus dimaksimalkan. Masih sedikit yang mendownload aplikasi E-Bangga, sehingga perlu disosialisasikan," tambah Endi.

Terkait jam operasional, saat ini Perpusda melayani masyarakat sesuai jadwal Senin hingga Sabtu. Endi menyebutkan pembukaan layanan hari Sabtu dilakukan atas permintaan masyarakat. Terkait usulan pembukaan layanan di hari Minggu, pihaknya masih mempertimbangkan ketersediaan sumber daya manusia (SDM).

Menyongsong tahun 2026, Dinarpus kini tengah bersiap untuk proses reakreditasi. Endi menegaskan bahwa penyusunan data dukung telah ditugaskan dan setiap item siap didaftarkan pada Sistem Penilaian Akreditasi Perpustakaan Indonesia (SiPAPI).

"Bulan Februari siap diajukan kembali," pungkasnya. (alw)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: