Ini Cara Cek PIP Lewat HP 2025, Mudah Banget dan Nggak Pakai Lama
cara cek pip lewat hp 2025--
RADARBANYUMAS.CO.ID - Cara cek PIP lewat HP 2025 mudah dilakukan. Aksesnya sendiri bisa melalui website resmi dari Kemendikdasmen.
Sekadar informasi, Program Indonesia Pintar atau PIP Kemdikbud merupakan program bantuan pemerintah yang diperuntukkan bagi peserta didik dari keluarga miskin atau rentan miskin, agar tetap bisa memperoleh akses pendidikan sampai tamat jenjang menengah.
Pada pemakaiannya, PIP bisa dipakai untuk membayar kebutuhan pendidikan. Misal, seperti buku, seragam, biaya transportasi hingga uang saku.
Cara Cek PIP Lewat HP 2025
Cara cek PIP kini semakin mudah karena aksesnya bisa dilakukan lewat HP. Salah satunya melalui website Kemendikdasmen. Berikut ini panduannya:
BACA JUGA:Wajib Baca! Dana PIP Banyak yang Hangus, Simak 5 Penyebabnya
- Pertama, silahkan buka browser di HP.
- Lanjut, kunjungi tautan https://pip.kemendikdasmen.go.id/
- Pada halaman utama, di bagian menu pilih saja opsi “Cari Penerima PIP”.
- Kemudian, cukup masukkan data siswa yang ingin dicek. Misal seperti NISN (Nomor Induk Siswa Nasional) dan NIK
- Setelahnya, Anda akan dibawa ke proses verifikasi dengan cara menjawab soal matematika sederhana. Isikan saja sesuai ketentuan.
- Apabila sudah terselesaikan, klik opsi “Cek Penerima PIP”.
- Nantinya, akan muncul hasinya.
- Jika siswa terkait adalah penerima, namanya akan tampil bersama informasi pencairan.
- Sebaliknya, apabila tidak ada data yang muncul, maka siswa tersebut belum menerima bantuan PIP.
- Selesai.
Nominal Bantuan PIP 2025
Sebagaimana sebelumnya, nominal bantuan PIP biasanya berbeda. Hal ini tergantung jenjang pendidikan dari siswa terkait. Berikut daftarnya:
- SD: Rp450.000/tahun (Namun hanya separuh atau Rp225.000 untuk siswa baru/kelas akhir)
- SMP: Rp750.000/tahun (Namun hanya separuh atau Rp375.000 untuk siswa baru/kelas akhir)
- SMA/SMK: Rp1.800.000/tahun (Namun hanya separuh atau Rp900.000 untuk siswa baru/kelas akhir)
Ada banyak kategori yang bisa masuk sebagai penerima PIP. Berikut ini di antaranya:
BACA JUGA:Orang Tua Wajib Tahu! Cek Daftar Penerima PIP 2025 dan Cara Mencairkannya
- Pemegang Kartu Indonesia Pintar (KIP)
- Siswa dari keluarga penerima Program Keluarga Harapan (PKH)
- Siswa dari keluarga pemegang Kartu Keluarga Sejahtera (KKS)
- Siswa dari keluarga miskin/rentan miskin
- Siswa yatim/piatu/yatim piatu, bisa yang tinggal di rumah atau panti asuhan
- Siswa yang terkena dampak bencana alam
- Siswa yang putus sekolah dan kembali bersekolah
- Dan lainnya
Itulah tadi panduan cara cek PIP lewat HP 2025 dengan mudah dan tanpa memakan waktu yang lama. Bahkan bisa dilakukan di mana dan kapan saja.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

