Banner v.2

Musrenbang Kecamatan Dilaksanakan Secara Daring

Musrenbang Kecamatan Dilaksanakan Secara Daring

Berbeda dengan tahun lalu yang sudah dilaksanakan tatap muka, tahun ini Musrenbang kecamatan kembali dilaksanakan daring.-YUDHA IMAN/RADARMAS-

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID - Musyawarah perencanaan pembangunan (Musrembang) kecamatan tahun ini kembali dilaksanakan secara dalam jaringan atau online seperti saat pandemi.

Info yang dihimpun Radarmas, untuk kecamatan dalan perkotaan Purwokerto Musrenbang dijadwalkan pada Senin (24/2) siang. Dengan sambutan diwakili oleh Camat Purwokerto Timur, Musrenbang untuk wilayah perkotaan Purwokerto ditambah dengan Patikraja.

Sekretaris Kecamatan Purwokerto Barat, Sunadi membenarkan informasi tersebut. Purwokerto Barat mendapat jadwal mengikuti Musrenbang kecamatan digabung bersama Purwokerto Utara, Timur, Selatan dan Patikraja mulai pukul 12.30 WIB hingga 15.30 WIB. Pihaknya diberi waktu kurang lebih delapan menit untuk menyampakan usulan dari setiap kelurahan.

"Musrenbang diikuti dari masing-masing kantor kecamatan," katanya ditemui Radarmas, Jumat (21/2).

BACA JUGA:Usulan Musrenbang Kelurahan Paling Lambat 11 Februari

BACA JUGA:Musrenbang di Ajibarang, Desa Tagih Kejelasan Realisasi Usulan Terdahulu

Sunadi menjelaskan imbas efisiensi anggaran di tingkat pusat sampai ke kecamatan. Untuk dana kelurahan yang merupakan dana dari pusat, pemangkasan dana kelurahan untuk pembiayaan kegiatan pemberdayaan masyarakat sampai 75 persen. Jika dalam keadaan normal dana kelurahan dianggarkan Rp 100 juta setahun untuk pemberdayaan masyarakat maka tahun ini hanya bisa dibiayai Rp 25 juta. Dengan 25 persen anggaran tersebut kegiatan pemberdayaan masyarakat kemungkinan hanya berjalan efektif dalam empat bulan.

"Dana kelurahan yang dianggarkan untuk kegiatan fisik tidak ada pemangkasan. Tetap sekitar Rp 200 juta," terang dia.

Disinggung usulan prioritas dari Kecanatan Purwokerto Barat masih sama seperti tahun sebelumnya yaitu relokasi dan pembangunan kantor kecamatan di Lapangan Rejasari. Untuk diketahui saat ini Kantor Kecamatan Purwokerto berada persis di sebelah Kelurahan Rejasari dan di depan Puskesmas Purwokerto Barat dengan usia bangunan yang tua.

"Paling utama masih relokasi kantor kecamatan. Detail Engineering Design (DED) sudah ada," pungkas Sunadi. (yda)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: