Banner v.2

Cara Cek Bansos Kemensos 2025 Lewat HP dan Website Resmi, Mudah dan Praktis!

Cara Cek Bansos Kemensos 2025 Lewat HP dan Website Resmi, Mudah dan Praktis!

Cara cek bansos Kemensos 2025--

RADARBANYUMAS.CO.ID - Cara cek bansos Kemensos menarik diketahui. Masyarakat kini bisa melakukannya lewat HP saja.

Pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) terus menyalurkan berbagai program bantuan sosial (bansos) untuk membantu masyarakat yang membutuhkan. Melihat sekian jenisnya, di antaranya termasuk Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Penyaluran bansos sendiri umumnya dilakukan setiap triwulan. Saat ini, statusnya sudah masuk triwulan III (Juli-September 2025).

BACA JUGA:Masuk Triwulan III, Ini Cara Cek Bansos PKH dan BPNT Beserta Jadwalnya

Cara Cek Bansos Kemensos 2025

Bagi masyarakat, cek bansos Kemensos 2025 kini dapat dilakukan secara praktis via HP. Aksesnya bisa melalui website resmi atau aplikasi. Berikut panduannya.

1. Cek Bansos Lewat Website Resmi

Cara termudah cek bansos adalah melalui situs resmi Kemensos. Ini langkah-langkahnya yang bisa diikuti:

  • Buka browser di HP. Lalu, akses https://cekbansos.kemensos.go.id.
  • Setelah masuk, isi data sesuai yang diminta, termasuk nama lengkap sesuai KTP.
  • Jika sudah, masukkan kode captcha seperti yang tersedia.
  • Lanjut, klik ‘Cari Data’.
  • Nantinya, hasil pencarian akan menampilkan status penerimaan bansos, termasuk jenis bantuan yang diterima (jika ada).
  • Selesai.

BACA JUGA:Cek Bansos PKH BPNT 2025 Lewat HP, Ini Panduannya yang Mudah dan Praktis!

2. Cek Bansos Melalui Aplikasi 

Selain website resmi, Kemensos memfasilitasi aplikasi Cek Bansos yang dapat diunduh secara gratis. Berikut cara ceknya:

  • Pertama, download dan instal aplikasi Cek Bansos resmi dari Kemensos.
  • Jika belum punya akun, daftar dulu menggunakan NIK dan nomor KK.
  • Setelahnya, jangan lupa untuk melengkapi data diri dan unggah dokumen
  • Kembali ke halaman utama, pilih menu Cek Bansos.
  • Di situ, masukkan data sesuai KTP, lalu klik Cari Data.
  • Tunggu beberapa saat hingga hasilnya muncul.
  • Selesai.

Tambahan informasi, aplikasi Cek Bansos juga bisa dipakai untuk mengusulkan nama penerima baru. Selain itu, ada pula fitur Sanggah yang dapat dipakai guna melaporkan penerima bansos yang dinilai kurang tepat sasaran.

BACA JUGA:Cek Bansos Bisa Pakai KTP Saja, Begini Panduan Lengkapnya

BACA JUGA:Cara Cek Bansos Kemensos PKH dan BPNT 2025, Cuma Pakai NIK!

Demikian ulasan mengenai cara cek bansos Kemensos 2025 yang bisa diperhatikan. Bagi masyarakat yang penasaran dengan statusnya dapat mengecek via website dan aplikasi secara berkala.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: