5 Menu Buka Puasa yang Cocok untuk Penderita Diabetes, Enak dan Sehat!
Menu Buka Puasa Penderita Diabetes-Freepik-
5. Kolak
Mitos bahwa penderita diabetes tidak boleh mengonsumsi kolak sebenarnya tidak sepenuhnya benar. Kolak dapat menjadi pilihan menu yang aman, asal kamu membuatnya sendiri.
Kamu bisa menggunakan bahan seperti pisang, ubi, atau labu kuning. Jika memilih pisang, sebaiknya pilih yang agak mengkal karena kandungan gulanya cenderung rendah.
Kamu juga dapat menambahkan kolang-kaling sebagai sumber serat yang baik untuk mengatur gula darah. Namun, perlu diingat bahwa santan dalam kolak memiliki kandungan kalori dan lemak yang tinggi, sehingga kurang cocok untuk penderita diabetes.
Untuk alternatif yang lebih sehat, susu rendah lemak seperti susu oat, susu kedelai, atau susu almond dapat digunakan sebagai pengganti santan. Untuk membuat kolak yang manis namun sehat, gula pasir atau gula merah dapat diganti dengan stevia.
Dengan pilihan menu di atas, kamu tidak akan bingung lagi dalam menentukan menu buka puasa bagi penderita diabetes. Kamu dapat mengonsumsi menu-menu tersebut secara bergantian selama seminggu.(amp)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: