Rekapitulasi Pemilu 2024 Tingkat Kabupaten Akan Dilaksanakan 22 Februari 2024

Rekapitulasi Pemilu 2024 Tingkat Kabupaten Akan Dilaksanakan 22 Februari 2024

Kegiatan perhitungan suara di salah satu TPS Desa Bajing Kulon, Kecamatan Kroya.-Bahtiar untuk Radarmas-

CILACAP, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Pemilihan umum (pemilu) serentak pada Rabu (14/2/2024) telah usai digelar. Perhitungan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) juga telah dilaksanakan. 

Ketua KPU Cilacap, Weweng Maretno mengatakan, kegiatan rekapitulasi di tingkat kabupaten akan dilaksanakan pada tanggal 22-28 Februari 2024 mendatang.

"Tanggal 14 Februari sudah selesai pemungutan suara, seluruh kotak suara dipindah ke PPS. Setelah terkumpul semua PPS akan mengantar ke PPK kecamatan. Kemudian di kabupaten akan dilaksanakan rekapitulasi dari tanggal 22-28 Februari," kata Weweng. 

Namun, kata Weweng, pihaknya masih belum menentukan lokasi untuk kegiatan rekapitulasi tersebut. 

BACA JUGA:PSCS Cilacap Akan Surati FIFA, Buntut Putusan Komdis PSSI, PSCS Cilacap Terdegradasi ke Liga 3

BACA JUGA:Jembatan di Ujunggagak Cilacap Hanyut, Saat Ini Dibangun Dermaga Penyeberangan

"Tempat masih dirancang, karena membutuhkan tempat yang nyaman, steril agar unsur penjagaan leluasa saat rekap nanti. Dari pihak kepolisian juga akan mendirikan penjagaan yang lebih ketat," ujarnya. 

Weweng mengatakan, dari hasil evaluasi pemungutan dan perhitungan suara di tinggkat KPPS berjalan dengan lancar, meskipun ada beberapa kendala. 

"Perhitungan relatif berjalan lancar, Presiden selesai masih sore. Kemudian DPR RI sampai DPRD kabupaten ada yang melanjutkan sampai subuh. Ada beberapa kendala yang menjadikan seperti itu. Antara lain ada laporan kekurangan formulir C, hasil ketukar penulisan untuk DPR RI yang dipakai DPR provinsi jadi diulangi lagi," ujar Weweng. 

Pihaknya juga mengucapkan terimakasih kepada para anggota KPPS di seluruh Kabupaten Cilacap, lantaran bekerja selama 24 jam dan berhasil dilaksanakan dengan baik. (ray)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: