3 Resep Minuman Olahan Yakult, Sobat Bisa Bikin Sendiri

3 Resep Minuman Olahan Yakult, Sobat Bisa Bikin Sendiri

Bikin minuman sendiri dan anti ribet, Sobat bisa mencobanya hanya dengan minuman yakult saja. Sobat bisa membuat berbagai olahan minuman yang menyegarkan dan juga sehat. Dan yang paling penting tidak sulit membuatnya. Berikut resep minuman olahan dari Yakult yang Sobat bisa coba di rumah. 1. Resep Es Leci Yakult Bahan: - 4 botol Yakult - 6 buah leci (boleh leci segar atau kalengan) - 4 sdm nata de coco - 250 ml sirup leci Cara membuat: a. Campurkan sirup leci dan Yakult. b. Lalu, tuangkan campuran tersebut ke dalam 2 gelas saji. c. Selanjutnya, tambahkan buah leci dan nata de coco ke dalam campuran tersebut. d. Agar semakin nikmat, masukkan ke dalam kulkas hingga dingin atau langsung sajikan dengan es batu. https://radarbanyumas.co.id/ini-makanan-yang-dianjurkan-bagi-penderita-diabetes-saat-berbuka-puasa/ 2. Resep Yakult Vanilla Float Bahan: - 3 botol Yakult - Es batu secukupnya - Air dingin - Sirup leci - Es krim vanila Cara membuat: a. Siapkan gelas berisi es batu. b. Tuang seluruh Yakult ke dalam gelas yang sudah diisi dengan es batu tersebut. c. Tuangkan air dingin hingga yakult sesuai dengan ukuran gelas. d. Tuang sirup leci sesuai selera. e. Selanjutnya, keruk es krim kemudian letakkan secara perlahan di atas gelas berisi yang sudah berisi Yakult. f. Yakult float siap disajikan selagi dingin. https://radarbanyumas.co.id/resep-es-timun-yang-mudah-dibuat-untuk-buka-puasa/ 3. Resep Avocado Apple with Yakult Bahan: - 1/2 buah alpukat - 1 buah apel hijau - 2 botol Yakult - Es batu secukupnya Cara membuat: a. Cuci bersih dan buang kulit serta bijinya. b. Cuci dan kupas apel lalu buang bagian bijinya. c. Selanjutnya, potong-potong alpukat dan apel berbentuk dadu. d. Masukkan semua buah dan es batu ke dalam blender, dan pastikan semua tercampur halus. e. Matikan blender, lalu masukkan Yakult dan blender kembali. d. Jika semua sudah tercampur rata, tuang ke dalam gelas dan resep minuman olahan Yakult ini siap dinikmati. https://radarbanyumas.co.id/ini-makanan-yang-dianjurkan-bagi-penderita-diabetes-saat-berbuka-puasa/ Bagaimana Sob, Mudah dan segar bukan, kalau Soabt punya resep lain bisa tulis dikolom komentar.(*/pin)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: