Dugaan Selingkuh Kades Pamijen Baturraden Gegerkan Warga

Dugaan Selingkuh Kades Pamijen Baturraden Gegerkan Warga

Suasana saat mediasi dugaan kasus perselingkuhan Kepala Desa Pamijen Baturraden, Senin (15/1).-AHMAD ERWIN/RADARMAS -

"Penyelesaian berikutnya masuk ramah privasi keluarga. Ya sudah clear, selebihnya diselesaikan secara kekeluargaan," bebernya.

BACA JUGA:Awalnya Terhimpit Pandemi Kini Klaster Usaha Ini Berkembang Berkat Program BRI KlasterkuHidupku

Berdasarkan informasi yang dihimpun Radarmas, kejadian itu terjadi pada Jumat pekan lalu. Saat itu perempuan yang bekerja di rumah kepala desa terlihat keluar dari rumah Kepala Desa pukul 20.00 WIB.

Hal teresebut lalu dilaporkan ke istri Kepala Desa dan membuat istrinya emosi dan melakukan pelaporan ke BPD. 

Pada Senin lalu juga sudah dilakukan mediasi. Mediasi turut disaksikan oleh warga yang berkerumun di luar ruangan. 

BACA JUGA:177 Kasus Kematian Babi, Diagnosa Awal Disebabkan Oleh ASF

Terpisah, Kapolsek Baturraden AKP Tri Hargo Wibowo mengatakan, saat mediasi pihaknya ikut terlibat. Hal itu dilakukan untuk menjaga Kamtibmas. 

"Benar, kami ikut hadir di mediasi bersama BPD, dan pihak kecamatan. Kami lebih untuk menjaga kamtibmas, agar tidak bergejolak," pungkasnya. 

Sementara, saat wartawan ingin mengkonfirmasi ke Kades Pamijen, sejak Selasa (16/1) dan Rabu (17/1) kemarin, belum bisa ditemui di kantor balai desa. (win)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: