Embung Watuagung Dilengkapi Permainan Anak, Jadi Sasaran Tempat Healing Baru

Embung Watuagung Dilengkapi Permainan Anak, Jadi Sasaran Tempat Healing Baru

Permainan anak dipasang di area parkir Embung Watuagung, Rabu (17/1/2024). Kontraktor yang membeli untuk tambahan fasilitas.-Fijri Rahmawati/Radar Banyumas-

BANYUMAS, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Embung Desa Watuagung Kecamatan Tambak dilengkapi permainan anak. Antara lain jungkat jungkit, besi panjat, dan ayunan bulat.

Pelaksana Lapangan Embung Watuagung, Sapuan mengatakan, permainan anak tidak masuk dalam item pekerjaan proyek. Kontraktor suka rela membelikannya. 

"Pengadaan permainan anak inisiatif dari kontraktor. Tambahan fasilitas untuk embung," kata Sapuan.

Adapun penempatan permainan anak dipasang di area parkir embung. Ada yang di sisi pinggir utara dan selatan. Namun, ketika ada kunjungan dari Tim Balai Besar Wilayah Sungai Serayu Opak (BBWSSO), disarankan permainan anak untuk pindah titik. Tidak diletakkan di area parkir.

BACA JUGA:Anggota BPD Watuagung Pertanyakan Lapangan Desa ke Penyedia Jasa Embung Watuagung

BACA JUGA:Embung Watuagung Didesain untuk Pejalan Kaki

Terpisah, Sekretaris Desa Watuagung, Suyatno menceritakan, embung sudah ramai pengunjung. Tidak hanya warga lokal Watuagung.

"Kalau hari Minggu pagi ramai, area embung untuk senam," kata Suyatno.

Setiap hari mulai sore, embung juga ramai dikunjungi oleh warga. Ketika cuaca cerah, bagi penikmat senja dapat memperoleh momen apik di Embung Watuagung.

Hingga malam hari sekira pukul 22.00 wib disebut Suyatno masih ramai pengunjung terutama di malam Minggu. Embung Watuagung menjadi daya tarik baru untuk healing. (fij)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: