Pamit Cari Rumput, Seorang Lansia di Gumelar Sudah 2 Hari Belum Pulang

Pamit Cari Rumput, Seorang Lansia di Gumelar Sudah 2 Hari Belum Pulang

Petugas gabungan saat melakukan pencarian terhadap korban, Jumat (29/12/2023). -Danramil 14/ Gumelar untuk Radarmas-

BANYUMAS, RADARBANYUMAS.CO.ID - Seorang lansia di Desa Kedungurang Kecamatan Gumelar Kabupaten Banyumas dikabarkan menghilang, Kamis (28/12/2023)

Lansia bernama Abdul Rohman (76) tersebut belum pulang selama dua hari, usai pamit untuk pergi mencari rumput di Hutan.

Kepala Kantor SAR Cilacap, Adah Sudarsa mengatakan, kejadian bermula pada Kamis (28/12/2023) kemarin usai Abdul Rohman (76) pergi ke hutan untuk mencari rumput. 

BACA JUGA:Rapat Paripurna, DPRD Banyumas Tutup Masa Sidang Tahun 2023

"Setelah beberapa saat, warga sekitar melihat survivor menuju Sungai Cirangkong," katanya. 

Akan tetapi sampai Jumat (29/12/2023) siang kemarin. Dia juga belum kembali kerumah sehingga dilaporkan ke aparat setempat dan Basarnas Cilacap untuk dilakukan pencarian. 

"Pencarian yang dilakukan oleh Tim SAR Gabungan di hari pertama ini yaitu melakukan penyisiran sekitar lokasi kejadian," lanjut Adah. 

BACA JUGA:Hujan Disertai Angin Kencang Akibatkan Banjir Luapan, Pohon Tumbang dan Tanah Longsor di Banyumas

Namun hingga pukul17.00 WIB, pencarian yang juga turut melibatkan anjing K2 (pelacak, red) milik Polresta Banyumas juga belum mendapatkan hasil. 

"Hasil pencarian terhadap survivor masih nihil," jelasnya. 

Pencarian atau operasi SAR menurutnya, akan dilanjutkan Sabtu (30/12/2023) hari ini. (win)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: