Dosen Universitas AMIKOM Beri Pembekalan dan Pendampingan Digital Marketing WNI di Jepang

Dosen Universitas AMIKOM Beri Pembekalan dan Pendampingan Digital Marketing WNI di Jepang

PURWOKERTO - Dengan program AMIKOM Mitra Masyarakat Kerjasama Internasional (AMMKI), Tim Universitas AMIKOM Purwokerto melalui para dosennya turut berpartisipasi dalam pembekalan & pendampingan keterampilan tentang kemampuan digital marketing pada WNI di Jepang khususnya anggota PCINU. Tim Dosen Universitas AMIKOM Purwokerto yaitu Dr. Eng. Imam Tahyudin, MM, Andi Dwi Riyanto, M.Kom melibatkan mahasiswa bernama Leni Setiani telah melaksanakan pendampingan digital marketing bagi pengurus, anggota PCINU Jepang dan WNI lainnya di Jepang. https://radarbanyumas.co.id/16-tahun-amikom-satukan-langkah-meraih-sukses/ Dekan Fakultas Ilmu Komputer, Dr. Eng. Imam Tahyudin, MM mengatakan Nahdlatul Ulama (NU) merupakan organisasi yang sudah tidak asing terdengar di telinga masyarakat Indonesia. Seiring terus berjalannya waktu, NU semakin berkembang dan saat ini sudah terdapat 194 cabang Istimewa di luar negeri salah satunya Jepang. "Di Jepang terdapat Pengurus Cabang Istimewa Nahdlatul Ulama (PCINU)," katanya. Imam menjelaskan saat ini di Jepang ada lebih dari 27.000 WNI yang terdiri dari sekitar 20.000 tenaga kerja magang dan 7.000 mahasiswa. 300 orang diantaranya aktif di PCINU Jepang dengan salah satu program kerja unggulan PCINU Jepang yaitu peningkatan kesejahteraan dan keterampilan warga NU. "Untuk lebih mengoptimalkan program kerja tersebut dibutuhkan adanya peran serta dari pihak lain seperti dari Universitas AMIKOM Purwokerto," terang dia. Dilanjutkannya Universitas AMIKOM Purwokerto sangat kredibel guna berperan aktif membekali keterampilan tentang kemampuan digital marketing kepada anggota PCINU Jepang untuk mendongkrak kesejahtaraan. Kemampuan tentang digital marketing sangat diperlukan saat ini terlebih pada masa pandemi. Pembekalan & Pendampingan dilaksanakan dalam 5 sesi pertemuan melalui platform daring yakni pertemuan I dilaksanakan 15 Januari dengan materi pengenalan digital marketing, pertemuan II 5 Februari dengan tema melihat potensi produk serta pertemuan III 5 Maret dengan tema optimasi media sosial untuk promosi. Selanjutya pada 4 pada 9 April pertemuan IV membahas konten marketing diakhiri pengenalan nusamart ID pada 3 Mei. Ketua PCINU Jepang, Miftakhul Huda mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan tim Dosen AMIKOM karena sangat bermanfaat bagi para anggota PCINU Jepang guna peningkatan keterampilan kompetensi digital marketing. "Dengan peningkatan keterampilan dapat menaikkan kesejahteraan anggota PCINU Jepang," pungkasnya. (yda/rdr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: