Lurah di Banyumas Dorong Layanan Keliling Jemput Bola Pajak Bumi Bangunan

Lurah di Banyumas Dorong Layanan Keliling Jemput Bola Pajak Bumi Bangunan

Dalam konsultasi publik layanan pada Bappenda Banyumas, Selasa (14/11/2023), dari Forum Lurah Banyumas mendorong untuk diadakan layanan pemungutan PBB keliling ke kecamatan-kecamatan.-YUDHA IMAN PRIMADI/RADARMAS-

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Badan Pendapatan Daerah (Bappenda) Banyumas menggelar forum konsultasi publik dengan mengundang berbagai stakeholder terkait salah satunya dari Forum Lurah Banyumas, Selasa (14/11/2023).

Dalam konsultasi publik tersebut, perwakilan Forum Lurah Banyumas mendorong pada Bappenda Banyumas untuk menjalankan layanan keliling jemput bola Pajak Bumi Bangunan (PBB) beserta berbagai pelayanan lainnya ke 27 kecamatan.

Lurah Karangpucung mewakili Ketua Forum Lurah Banyumas, Sugeng Wahyudi SSos mengatakan, dirinya di kelurahan sering menerima masyarakat yang membutuhkan layanan PBB khususnya terkait dengan balik nama Surat Pemberitahuan Pajak Terutang (SPPT). Pihaknya menyarankan kepada Bapenda Banyumas agar sesekali memgadakan semacam pemungutan PBB berkeliling ke masing-masing kecamatan. 

"Karena mungkin kultur masyarakat khususnya di desa dan kelurahan sering tidak paham untuk mengurus misalnya perubahan SPPT PBB, dan kemana mereka harus membayar tunggakan PBB. Dengan 27 kecamatan, mungkin bisa diadakan semacam pemungutan keliling yang sekaligus bisa untuk konsultasi," usulnya.

BACA JUGA:378 Jemaah Haji di Banyumas Belum Rekomendasi Paspor

BACA JUGA:Pasar Ajibarang Diperluas, Pengelolaan Parkir Tetap Oleh Pihak Ketiga

Sugeng mengungkapkan, beberapa waktu lalu sebagian masyarakat Banyumas kaget dengan masih adanya tunggakan PBB karena masyarakat merasa telah membayar. Termasuk di Kelurahan Karangpucung dijumpai hal yang sama. Yang terjadi selama ini banyak masyarakat yang sebenarnya sudah membayar PBB namun mungkin hanya belum disetorkan oleh perangkat. 

"Ini kami sampaikan adanya. Jadi pada saat perangkat yang lama mungkin karena belum disetorkan saja," terang dia.

Kepala Bappenda Banyumas Ir Kristanta MSi menanggapi usulan dari Lurah Karangpucung untuk layanan pemungutan PBB keliling, memastikan pihaknya telah memiliki mobil layanan keliling. Ke depan sambil berjalan, mobil tersebut dapat dijadwal untuk melayani pemungutan PBB berkeliling ke kecamatan. Hal tersebut menjadi salah satu upaya Baoenda Banyumas untuk meningkatkan pendapatan asli daerah. 

"Disamping untuk melayani pembayaran PBB, sekaligus sosialisasi pelayanan SPPT seperti balik nama SPPT langsung dilayani disitu (mobil keliling)," pungkasnya. (yda)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: