Pascasarjana Unsoed Buka Pendaftaran Semester Genap
Pascasarjana Unseod membuka pendaftaran mahasiswa baru S2 di semester genap.-Humas Pascasarjana Unsoed untuk Radarmas-
PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Pascasarjana Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) kembali membuka pendaftaran untuk mahasiswa baru tahun ajaran 2024/2025. Pembukaan pendaftaran semester genap ini dimulai November ini sampai Februari 2024.
"Sedangkan pembukaan pendaftaran semeseter gasal dibuka mulai Maret 2024," ujar Wakil Direktur I Pascasarjana Unsoed, Ismoyowati.
Dia menyampaikan, di Pascasarjana Unsoed ada empat Program Studi (Prodi) Multi Disiplin meliputi S2 Ilmu Lingkungan, S2 Agribisnis, S2 Penyuluhan, dan S2 Bioteknologi pertanian.
Selain Prodi Multi Disiplin, ada juga S2 dan S3 mono displin di masing-masing fakultas. Namun, pendaftarannya dipusatkan di Pascasarjana Unsoed.
"Kalau kegiatan belajar mengajar mono disiplin dilakukan di masing-masing fakultas," terang ismoyowati.
Khusus fresh graduate S1 Unsoed yang melanjutkan S2 atau Pascasarjana, hanya membayar uang kuliah tunggal (UKT) 50 persen sampai lulus. Menurut Ismoyowati, UKT Pascasarjana Unsoed paling murah di Pulau Jawa, dengan biaya sekira Rp 6 juta sampai Rp 7 juta.
Sementara itu, Wakil Direktur II Pascasarjana Unsoed, Dhadhang Wahyu Kurniawan menambahkan, prose pembelajaran di sini termasuk fleksibel. Bisa dilakukan online dan offline (hybrid).
"Dan tahun depan akan mengadakan Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL)," ujarnya.
RPL merupakan pengakuan capaian pembelajaran atas apa yang sudah dilaksanakan, baik dari pembalajaran formal maupun informal, atau berdasarkan pengalaman kerja untuk melanjutkan pendidikan formal.
sebagai contoh setelah lulus sarjana S1 dan melanjutkan kerja dan memperoleh pengalaman dari pekerjaannya itu, bisa diajukan untuk disetarakan dengan kualifikasi tertentu.
Sementara itu, syarat mendaftar Pascasarjana Unsoed minimal nilai Toefl-like, nilai tes potensial akademik (TPA) 500, dan IPK minimal 2,75 untuk S1 ke S2. Sedangkan S2 ke S3 IPK minimal 3,00. (ely)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: