Stadion Satria Digunakan Kegiatan Bupati, Laga Perdana Persibangga U-17 Diundur Sehari

Stadion Satria Digunakan Kegiatan Bupati, Laga Perdana Persibangga U-17 Diundur Sehari

Pertandingan ujicoba Persibangga U-17 dan PSIP U-17 di Lapangan Lanud Jenderal Besar Soedirman Purbalingga.-ADITYA/RADARMAS-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Pertandingan perdana Persibangga PURBALINGGA U-17   di babak penyisihan Liga Remaja Piala Soeratin U-17 Jawa Tengah, mundur satu hari dari jadwal yang sudah dikeluarkan Asprov PSSI Jawa Tengah.

Pertandingan Persibangga U-17 melawan tuan rumah Satria Muda Ajibarang U-17, di Stadion Satria Purwokerto, diundur menjadi Minggu, 8 Oktober 2023. Seharusnya, pertandingan digelar Sabtu, 7 Oktober 2023.

Hal tersebut diungkapkan oleh manajer Persibangga U-17 Haryanto Kliwon kepada Radarmas, Minggu, 1 Oktober 2023.

BACA JUGA:Tindak Lanjuti Laporan Masyarakat, Polisi Amankan 18 Sepeda Motor di Purbalingga

BACA JUGA:13 Pemain Lokal Perkuat Persibas Banyumas di Liga 3, Latih Tanding Mulai Minggu Kedua Oktober

"Pertandingan diundur, karena pada tanggal 7 Oktober 2023, Stadion Satria digunakan untuk kegiatan Pj Bupati Banyumas," ungkapnya.

Dia menjelaskan, penundaan pertandingan tersebut sudah disampaikan tuan rumah ke Asprov PSSI Jawa Tengah. Serta, sudah diteruskan kepada manajemen Persibangga U-17 dan Satria Muda U-17.

Dia berharap, pengunduran laga perdana tersebut  tidak berpengaruh terhadap performa pemain Persibangga U-17. Sebab, tim pelatih sudah memiliki program latihan untuk menyambut laga perdana tersebut.

Laskar Soedirman Muda sendiri sudah menggelar dua kali pertandingan ujicoba. Pertandingan ujicoba pertama melawan Patriot Batam U-17 gagal diselesaikan, karena tim lawan memilih WO setelah terjadi keributan antar pemain.

BACA JUGA:Cerita Mistis Waduk Sempor di Kabupaten Kebumen, Ada Penjaga Ular Raksasa Taksaka !

BACA JUGA:Upaya Diversi Gagal, Pelaku Perundungan di Cilacap Resmi Jadi Tersangka, Kasus Dilimpahkan ke Kejaksaan

Sedangkan pertandingan ujicoba kedua melawan PSIP Pemalang U-17 di Lapangan Lanud Jenderal Besar Soedirman Purbalingga, berhasil dimenangkan .

Dalam pertandingan ujcoba tersebut, tuan rumahb Persibangga berhasil menang 3-2 atas PSIP Pemalang U-17.

Manajemen menurut Haryanto puas dengan perkembangan permainan Persibangga U-17. Permainan tim sudah mulai terlihat dan semakin mantap. Meski masih ada sejumlah catatan dari tim pelatih.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: