Pemkab Cilacap Siapkan Kawasan Industri

Pemkab Cilacap Siapkan Kawasan Industri

Kawasan industri di Kabupaten Cilacap-RAYKA/RADARMAS-

CILACAP, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Upaya Pemerintah Kabupaten CILACAP dalam memajukan perekonomian dan peningkatan pendapatan daerah terus dilakukan. Salah satunya membuka peluang investasi dengan bekerjasama bersama sejumlah stakeholder. 

Baru-baru ini, untuk mengembangkan kawasan industri di Kabupaten Cilacap, Pemkab Cilacap melakukan penandatanganan MoU dengan PT kawasan industri Wijayakusuma (KIW). 

Pj Bupati Cilacap Yunita Dyah Suminar mengatakan, pihaknya terus berupaya meningkatkan iklim investasi di Cilacap terlebih dalam pengembangan kawasan industri di Kabupaten Cilacap. 

"Dengan banyak yang berinvestasi di Kabupaten Cilacap, tentunya dapat meningkatkan ekonomi masyarakat. Karena akan terbuka lapangan pekerjaan ekonomi akan tumbuh," kata Pj Bupati Cilacap.

BACA JUGA:Cilacap Buka Peluang Investasi Budidaya Sidat

BACA JUGA:Permudah Iklim Investasi PJ Bupati Cilacap usulkan Raperda

Dikatakan Yunita, Kabupaten Cilacap memiliki lahan yang dimiliki oleh PT Cilacap Segara Artha (CSA). Dimana terdapat dua lahan seluas 82 hektare dan 300 hektare. Untuk pengelolaannya akan bersinergi dengan PT KIW. 

PT CSA sendiri saat ini menyediakan lahan untuk keperluan industri. Saat ini lahan yang berada di jalan besar baru tahap pembebasan lahan.

Peluang tersebut semakin terbuka dengan adanya proyek pembangunan tol. Dimana Kabupaten Cilacap akan dilewati jalur tol. Yakni trase tol Gedebage (Bandung) - Garut - Tasikmalaya - Cilacap atau Cigatas, tol Jogja - Cilacap dan rencana Pejagan - Cilacap. 

"Tentunya akan lebih menarik minat investor. Pontunya juga nanti di Cilacap. Harapan kedepan semoga infrastruktur di Cilacap bisa mendukung kegiatan kawasan industri," kata dia.

Sementara itu Direktur PT KIW Ahmad Fauzie Nur mengatakan, PT KIW memiliki historis panjang di Cilacap. Dimana sebelumnya KIW lahir di Cilacap pada tahun 1988. 

"Kita berharap bisa memberikan support sekaligus sinergi dengan Pemkab Cilacap dalam mengembangkan Kabupaten Cilacap, lebih spesifik lagi terkait dengan kawasan industri," ujarnya. (ray)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: