Aplikasi DANA Kamu Error Atau Bermasalah? Ini Cara Mudah Mengatasinya

Aplikasi DANA Kamu Error Atau Bermasalah? Ini Cara Mudah Mengatasinya

Cara mudah mengatasi aplikasi DANA yang error.-YUDHA IMAN PRIMADI/RADARMAS-

RADARBANYUMAS.DISWAY.CO.ID-Sekarang aplikasi Dompet Digital DANA, merupakan salah satu aplikasi yang banyak digandrungi masyarakat. Bagi kamu yang mungkin bertanya ada apa dengan aplikasi DANA hari ini, berikut jawaban cara mengatasi aplikasi DANA jika error.

Pertama, bersihkan cache. Membersihkan cache atau sampah pada aplikasi DANAmu penting untuk dilakukan supaya kinerja aplikasi tetap berjalan baik. Kamu bisa bersihkan cache aplikasi DANA dengan mengklik setting di ponselmu, lalu lanjut ke penyimpan aplikasi DANA.

Kedua, update DANA ke versi terbaru. Tujuannya agar segala pembaruan aplikasi dapat termuat dan DANA kamu dapat terus dijalankan. Update DANA ke versi terbaru bisa kamu dapatkan melalui Playstore atau AppStore.

BACA JUGA:Serunya Hasilkan Saldo DANA dari Sensasi Petualangan ke Planet Mars

Ketiga, biasakan login berkala. Selain selalu update sebagai pengguna DANA,kamu juga disarankan melakukan login ke dalam aplikasi secara berkala. Himbauan seperti ini termuat dalam akun Twitter resmi DANA dengan anjuran bagi pengguna agar segera melakukan pembaruan aplikasi versi terkini.

Keempat, akses help center DANA. Andai kamu tetap tak dapat login meski telah mengerjakan semua solusi diatas, saatnya menghubungi help center DANA sebagai pusat bantuan DANA. Akses langsung website resmi DANA untuk mengunjungi pusat bantuan mengatasi permasalahan error pada aplikasi.

Selain itu, kamu pun dapat mengirim email berisi detail kendala serta bukti transaksi ke [email protected].

Seperti itulah sedikit cara mengatasi aplikasi DANA kamu jika terjadi gangguan mulai tak bisa login sampai  dalam transaksi. (yda)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: