Keluarga Besar MIN 1 Banyumas Kurban Dua Sapi dan Enam Kambing

Keluarga Besar MIN 1 Banyumas Kurban Dua Sapi dan Enam Kambing

Wakil Kepala MIN 1 Banyumas H Mahruri SHI bersiap menyembelih sapi kurban di komplek madrasah, Sabtu (1/7/2023).-MIN 1 BANYUMAS UNTUK RADARMAS-

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID - Pada Idul Adha tahun 2023, keluarga besar MIN 1 Banyumas kurban dua ekor sapi dan enam ekor kambing.

Pantauan Radarmas, penyembelihan dan pembagian daging kurban telah dilaksanakan pada Sabtu (1/7/2023) di komplek MIN 1 Banyumas. Turut menyaksikan di lokasi, Kasi Pendidikan Madrasah Kantor Kemenag Banyumas H Edi Sungkowo SPd MPd didampingi Kepala MIN 1 Banyumas H Saridin SAg MPdI, dan Wakil Kepala MIN 1 Banyumas H Mahruri SHI.

Ketua panitia kurban Kuswanto SPdI mengatakan, perolehan iuran kurban keluarga besar MIN 1 Banyumas sekitar Rp 45 juta, dan dibelanjakan dua ekor sapi dan dua ekor kambing.

BACA JUGA:Pemulangan Haji Paling Awal Untuk Banyumas Direncanakan 27 Juli

Di luar itu juga ada kurban kambing atas nama pribadi dari guru, peserta didik dan masyarakat. Dari mitra madrasah turut menyumbang satu hewan qurban sehingga jumlah hewan yang dikurbankan total sebanyak dua ekor sapi dan enam ekor kambing.

"Daging kurban dibagikan kepada peserta didik sesuai data, masyarakat sekitar madrasah dan panti asuhan," katanya.

Kepala MIN 1 Banyumas H Saridin SAg MPdI mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak, mulai dari peserta didik, orangtua dan wali murid beserta seluruh guru dan karyawan MIN 1 Banyumas yang terlibat sehingga pelaksanaan kurban tahun ini kembali berjalan dengan lancar. Hampir seluruh guru dan karyawan MIN 1 Banyumas hadir dalam pelaksanaan penyembelihan hingga pendistribusian daging qurban.

"Semoga ditahun yang akan datang kita bisa kembali bisa melakukan kurban di madrasah ini," doanya.

Adapun kurban atas nama pribadi di MIN 1 Banyumas yaitu dari Guru Rasini, masyarakat Imam, dan peserta didik Muhammad Nawar Kelas III Usman. (yda/ads)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: