Penyempurnaan Gedung Baru Perpusda Mulai Dilelang, Ini Kebutuhan Anggarannya

Penyempurnaan Gedung Baru Perpusda Mulai Dilelang, Ini Kebutuhan Anggarannya

GEDUNG BARU : Tahun ini Pemkab Purbalingga mengalokasikan dana untuk penyempurnaan gedung baru itu sebesar Rp 1.017.090.000.-AMARULLAH/RADARMAS-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID- Gedung baru Perpustakaan Umum Daerah Kabupaten Purbalingga sudah resmi operasional. Namun masih butuh anggaran lagi untuk pemenuhan sarana dan fasilitas. 

Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Dinarpus), Sadono, Rahu 17 Mei 2023 siang menjelaskan,  tahun ini Pemkab Purbalingga mengalokasikan dana untuk penyempurnaan gedung baru itu sebesar Rp 1.017.090.000.

"Anggaran itu untuk pembangunan gapura, pavingisasi, taman, tempat bermain, gazebo, tempat parkir, saluran air dan ruang audio visual," rincinya.

Kini tahapannya sudah masuk ke LPSE Purbalingga dan menunggu sampai didapatkan pemenang lelang.

Mendatang tempat atau ruang audio visual yang berstandar gedung bioskop akan dipenuhi.

Ia juga optimis, adanya ruang baca yang representatif diharapkan mampu menarik pemustaka. Tentunya ditambah dengan akses internet gratis dan terakses juga dengan pojok baca digital serta ruang referensi sebagai satu kesatuan di lantai 2.

“Daya tampung pemustaka sekitar 100 orang. Lalu lantai 3 terdapat ruang terbuka untuk santai,  ruang audio visual dan ruang workshop/seminar,” katanya. (amr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: