Seminggu Jelang Lebaran, Belum Ada Lonjakan Permintaan Beras

Seminggu Jelang Lebaran, Belum Ada Lonjakan Permintaan Beras

Konsumen mengikat beras agar tidak jatuh setelah membeli ke pedagang di komplek Pasar Tambak, Jum'at (14/4).-Fijri Rahmawati/Radarmas-

BANYUMAS, RADARBANYUMAS.CO.ID - Sepekan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah, permintaan komoditas beras oleh konsumen belum terjadi lonjakan.

Pedagang beras di komplek Pasar Tambak, Yatim menuturkan, permintaan beras kualitas medium masih ajeg.

Demikian juga dengan harganya yang masih stabil.

"Satu kilogram beras kualitas medium Rp 10.200, belum ada perubahan," rinci Yatim, Jum'at (14/4) di sela kesibukannya.

BACA JUGA:Lagu Indonesia Raya Diputar, Warga Pasar Sumpiuh Hentikan Aktivitas Sejenak

Pantauan Radarmas di lokasi, beberapa konsumen yang datang mencoba menawar harga, agar harga beras kualitas medium menjadi Rp 10 ribu.

Namun, karena beras kualitas medium sudah harga pas, Yatim tetap memberlakukan harga Rp 10.200 kepada semua konsumen yang datang.

Yatim juga menyediakan komoditas beras ketan.

Harga beras ketan lebih mahal.

Di mana satu kilogram Rp 11.500.

BACA JUGA:Cegah Kecelakaan, Kesehatan Sopir Bus Di Terminal Bulupitu Purwokerto Diperiksa

"Berbeda dengan beras biasa yang ajeg permintaannya, beras ketan sekarang sedang sepi pembeli," ujar Yatim.

Permintaan beras ketan mengalami lonjakan ketika sebelum puasa.

Beras ketan dibutuhkan oleh penyelenggara hajatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: