Konsumsi Elpiji 3 Kilogram di Purbalingga Naik 5 Persen

Konsumsi Elpiji 3 Kilogram di Purbalingga Naik 5 Persen

Aktivitas di gudang agen elpiji 3 kilogram yang ada di Kabupaten Purbalingga.-ADITYA/RADARMAS-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Konsumsi elpiji 3 kilogram di Kabupaten PURBALINGGA, pada momen bulan Ramadan atau puasa tahun ini, naik lima persen dibandingkan momen yang sama tahun lalu.

Hal itu diungkapkan oleh Koordinator Elpiji 3 Kilogram Kabupaten Purbalingga DPC Hiswana Migas Banyumas Hendi, kepada Radarmas, Jumat, 14 April 2023.

"Meningkatnya tingkat konsumsi elpiji 3 kilogram tersebut, terjadi karena adanya pertambahan penduduk di Kabupaten Purbalingga," ungkapnya.

Meski tingkat konsumsi elpiji 3 kilogram di Kabupaten Purbalingga naik. Pertamina berkomitmen untuk terus menjaga pasokan elpiji 3 kilogram di Kabupaten Purbalingga.

BACA JUGA:Libur Lebaran, Pertamina Siagakan Tambahan Pasokan Elpiji 3 Kilogram Sebanyak 28.521 Tabung

"Berapa pun permintaan dari masyarakat akan dipenuhi," ujarnya.

Tak hanya elpiji 3 kilogram bersubsidi yang dijamin pasokannya tetap terjaga. Pertamina juga menjamin stok elpiji nob subsidi juga terjaga.

Jadi rumah makan, restoran dan hotel yang dilarang menggunakan elpiji bersubsidi bisa tetap mendapatkan pasokan sesuai kebutuhan. "Berapa pun kebutuhan elpiji non subsidi akan terpenuhi," tandasnya.

Dia menjelaskan, jumlah alokasi reguler pada bulan April ini adalah 713.025 tabung. Ditambah dengan tambahan pasokan sebanyak 28.521 tabung. Maka, bulan April ini, total ada pasokan sebanyak 741.546 tabung.

Dia mengungkapkan, selama libur Lebaran Pertamina akan membuka 206 pangkalan siaga di Purbalingga yang tersebar di 18 kecamatan. "Pangkalan siaga buka mulai  H- 10 hingga H + 10 Lebaran," imbuhnya.

Ditambahkan, di Purbalingga ada 19 agen elpiji 3 kilogram dan 1.949 pangkalan. "Minimal setiap desa minimal 2 pangkalan elpiji 3 kilogram. Jadi masyarakat tidak akan kesulitan mencari elpiji 3 kilogram," tambahnya. (tya)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: