Piala Suratin U-15, Persibangga Hadapi Laga Pemungkas Lawan PS Ebod Jaya

Piala Suratin U-15, Persibangga Hadapi Laga Pemungkas Lawan PS Ebod Jaya

Pertandingan pertama Persibangga U-15 melawan Slawo United di Stadion Citarum Semarang.-PERSIBANGGA UNTUK RADARMAS-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Persibangga PURBALINGGA U-15 bakal melakoni laga hidup mati dalam lanjutan Kompetisi Liga Remaja Piala Suratin Jawa Tengah U-15, Senin, 13 Februari 2023.

Laskar Soedirman Muda ini akan menghadapi PS Ebod Jaya Kebumen U-15 di Stadion Citarum Semarang. Jika menang, skuad besutan Arif Saifudin akan lolos ke babak selanjutnya.

Pelatih Persibangga U-15 Arif Saifudin mengatakan, Persibangga U-15 membutuhkan kemenangan untuk lolos dari babak penyisiham Gru L. Setelah di pertandingan pertama mengalami kekalahan melawan tim Slawi United dengan skor 3-1.

Dia masih optimis pemainnya mampu menang di pertandingan melawan PS Ebod Jaya U-15. "Namun kami juga tidak mau memandang remeh tim lawan," katanya. 

Dia menambahkan, optimisme masih ada jika melihat pertandingan sebelumnya, mental pemain masih tetap bagus meski tertinggal gol. Hal itu, menurutnya harus tetap bisa dijaga saat laga melawan PS Ebod Jaya U-15.

"Mengingat besok Akan bertanding pukul 14.00 WIB, tentu kami ingin para pemain berada di performa terbaiknya" imbuhnya. 

Dia mengungkapkan, persiapan terakhir menuju laga hidup mati tersebut, pihaknya sudah menggelar latihan untuk memperbaiki kekurangan dan kesalahan di pertandingan pertama. "Anak-anak juga kami minta menjaga kondisi," ujarnya. (tya)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: