Dinas Pekerjaan Umum Banyumas Survei Lokasi Banjir di Kradenan

Dinas Pekerjaan Umum Banyumas Survei Lokasi Banjir di Kradenan

Lurah Kradenan mendampingi Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Banyumas melakukan survei pengaman tebing di lingkungan terdampak banjir di Kelurahan Kradenan, Rabu (1/2). (Fijri Rahmawati/Radar Banyumas)--

BANYUMAS-Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Banyumas melakukan survei di lokasi langganan banjir di Kelurahan Kradenan Kecamatan Sumpiuh, Rabu (1/2).

 

Sub Koordinator Pembangunan SDA DPU Kabupaten Banyumas Kabul Raharjo menjelaskan kegiatan berupa survei perkuatan tebing pengaman sungai.

 

"Anggaran perkuatan tebing pengaman sungai berupa pasangan batu Rp 150 juta," papar Kabul usai survei.

 

Anggaran tersebut dua titik yang diusulkan oleh kelurahan. Yakni di lingkungan dua RW.

 

Perkuatan tebing pengaman sungai berfungsi untuk pengendalian banjir. Survei sebagai jawaban atas usulan prioritas dari Kelurahan Kradenan untuk penanganan banjir.

 

Dalam kesempatan tersebut, Kabul berpesan kepada Ketua RT untuk memperjelas batas-batas lokasi yang disurvei. (fij)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: