Perempuan Dibunuh di Hotel di Purwokerto Selatan, Resepsionis: Nginepnya Berdua

Perempuan Dibunuh di Hotel di Purwokerto Selatan, Resepsionis: Nginepnya Berdua

Kamar lokasi pembunuhan di hotel di Purwokerto digaris polisi. Polisi masih melakukan penyelidikan dan pengejaran terhadap pelaku pembunuhan seorang perempuan di hotel di Purwokerto Selatan Kabupaten Banyumas, Selasa 3 Januari 2023. -Foto Dimas Prabowo/Radar Banyumas -

PURWOKERTO - Polisi masih mengejar pelaku kasus dugaan pembunuhan seorang perempuan ditemukan meninggal di sebuah kamar di salah satu hotel di Purwokerto Selatan 3 Januari 2023 semalam. Diketahui, perempuan tersebut meninggal dalam keadaan luka ditubuhnya. 

"Berdasarkan informasi dari receptionis menginapnya berdua," kata Kapolresta Banyumas, Kombes Pol Edy Suranta Sitepu melalui Kasat Reskrimnya, Kompol Agus Surpiadi S.

Dari olah TKP, pihak Polres Banyumas, mengatakan, jenazah wanita yang di kamar sebuah hotel tersebut diduga korban pembunuhan.

BACA JUGA:Perempuan Diduga Dibunuh Ditemukan di Kamar Hotel di Purwokerto, Ini Keterangan Polisi

Kompol Agus Surpiadi S yang ditemui di lokasi kejadian, mengatakan, informasi temuan mayat wanita itu berdasar dari laporan pihak hotel, sekitar pukul 16:30 WIB.

"Setelah kami olah TKP ternyata ada beberapa luka yang berada di tubuh korban. Dan tim masih melakukan penyelidikan, terkait siapa pelakunya, dan akan kami lakukan penangkapan segera," ujar Kasatreskrim kepada wartawan.

Informasi yang didapatkan aparat kepolisian, korban menginap semalam di hotel tersebut berdua dengan seseorang. 

Namun, untuk memastikan hal tersebut, aparat kepolisian masih meminta keterangan sejumlah saksi.

BACA JUGA:Terkuak, Maling Motor di Pasar Sokaraja Sudah Beraksi 6 Kali di Banyumas

Mayat wanita diduga korban pembunuhan ini berinisial I dan ditemukan di kamar nomor 16 di sebuah Hotel Melati, selatan Terminal Bus Bulupitu Purwokerto. 

Menurut informasi yang didapat Kepolisain di TKP, korban merupakan warga Purbalingga berusia sekitar 35 tahun.

"Korban berinisial I (35), warga Purbalingga," 

Terkait ditemukan sejumlah luka pada korban, Kasat Reskrim menjelaskan, Tim nya tengah mendalami pemyebabnya. 

"Luka yang kami temukan, masih kami dalami penyebabnya, baik itu oleh benda tumpul ataupun benda tajam," jelas Kasatreskrim.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: