Penerima Insentif Guru Ngaji Fix di Banyumas 2.313 Orang

Penerima Insentif Guru Ngaji Fix di Banyumas 2.313 Orang

KanKemenag Banyumas memastikan untuk verval calon penerima guru ngaji dari APBD Kabupaten Banyumas sampai Kamis ini (10/11) tidak terkendala.-Foto Yudha Iman P / Radar Banyumas -

PURWOKERTO - KanKemenag Banyumas telah menyelesaikan verifikasi dan validasi terhadap calon penerima insentif guru ngaji dari APBD Kabupaten Banyumas.

KaKanKemenag Banyumas, H Azis Muslim, SAg MPdI melalui Kasi PD Pontren, H Naufal Iskandar, SHI mengatakan untuk pencairan sampai saat ini masih terus berproses. Hanya untuk jumlah penerima insentif semua sudah fix sebanyak 2.313 orang.

"Sudah fix. Selesai untuk jumlah penerima," katanya ditemui Radarmas, Kamis (8/12).

Naufal menjelaskan pihaknya memastikan dari Pemkab Banyumas sudah tidak ada masalah dan siap menggelontorkan bantuan. Saat ini pencairan insentif guru ngaji berproses di KanKemenag Banyumas dan bank penyalur.

"Dalam tahun ini sudah bisa masuk ke rekening penerima," terangnya.

Dilanjutkannya insentif diberikan tidak hanya pada guru ngaji di Agama Islam. Dari data usulan yang masuk ada juga dari Agama Kristen, Katholik dan Hindu.

"Lainnya tidak mengusulkan," pungkas Naufal. (yda)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: