Gandeng Perguruan Tinggi, Jadi Solusi HIMPAUDI

Gandeng Perguruan Tinggi, Jadi Solusi HIMPAUDI

Ilustrasi anak TK dan PAUD -Foto dok Radar Banyumas -

PURWOKERTO - HIMPAUDI Kabupaten Banyumas, punya cara tersendiri agar anggotanya bisa lebih familiar dengan IT. 

Salah satunya adalah dengan berkolaborasi dengan perguruan tinggi. Muaranya adalah semua anggota HIMPAUDI bisa menguasai penerapan IT, yang sangat berguna dalam proses pembelajaran dan akreditasi. 

"Kerjasama dengan ITT Telkom. MoU kita banyak mendapatkan banyak manfaat, jadi difasilitasi komputer dan pembuatan video pembelajaran," kata Ketua Pengurus Daerah Himpunan Pendidik dan Tendik Anak Usia Dini Indonesia (HIMPAUDI) Kabupaten Banyumas Ina Yukawati. 

Ina menuturkan, kerjasama tersebut sudah terjalin sejak tahun 2019 lalu. Dan menajdi salah satu program kerja kepengurusan HIMPAUDI Kabupaten Banyumas periode 2019-2023. 

"Kami coba terobosan seperti itu. Harapannya tidak ada lagi pendidik dan tenaga kependidikan yang gaptek," ucapnya. 

Kolaborasi tersebut ia katakan, sempat terhambat karena pandemi. Namun, sekarang sudah berjalan dengan lancar. 

"Sempat dua tahun vakum,"pungkasnya. (aam)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: