Untuk Efisiensi, Lima SD Di Grendeng, Layak Diregrouping

Untuk Efisiensi, Lima SD Di Grendeng, Layak Diregrouping

Ilustrasi Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas -Foto dok net -

PURWOKERTO - Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas menilai, lima SD di Kelurahan Grendeng, Purwokerto Utara layak untuk di regoruping. 

"Sudah selayaknya diregoruping agar lebih efektif," kata Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas Joko Wiyono melalui Kasi Kurikulum SD Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas Muhamad Robani. 

Robani menambahkan, pihaknya masih belum mengetahui pasti nantinya kelima sekolah tersebut akan di regoruping menjadi berapa sekolah. 

"1-5 SD Grendeng atau jadi dua sekolah atau tiga sekolah kita belum tahu," paparnya. 

Menurutnya, dengan adanya regoruping diharapkan bisa menjadi solusi bagi sekolah-sekolah yang kekurangan murid. 

"Secara geografis kedekatan. Ada ketidakseimbangan jumlah siswa, dan menimbulkan persaingan yang tidak sehat," pungkasnya. (aam)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: