Sering Picu Kecelakaan, Jalan Berlubang di Cilacap Dicat

Sering Picu Kecelakaan, Jalan Berlubang di Cilacap Dicat

Petugas kepolisian memberikan tanda putih di jalan yang berlubang Senin (24/10)-POLSEK MAOS UNTUK RADARMAS -

CILACAP, RADARBANYUMAS.CO.ID - Fenomena jalan berlubang di wilayah Kabupaten CILACAP masih kerap terjadi.

Akibatnya, banyak pengendara yang terjatuh saat melintas. 

Seperti halnya di sepanjang Jalan Maos - Sampang.

BACA JUGA:Dramatis, Damkar Selamatkan Kucing Dari Sumur Sedalam 25 Meter di Majenang

Di wilayah ini masih dijumpai jalan berlubang. 

Kapolsek Maos, Iwan Effendi mengatakan, agar pengendara mengetahui ada jalan berlubang, pihaknya pun sudah memberi tanda dengan cat di jalan tersebut. 

“Di sini sangat rawan terjadi kecelakaan,” katanya.

BACA JUGA:Jawab Jujur, Bupati Banyumas Ir Achmad Husein Minta Masyarakat Sukseskan Regsosek 2022

Menurutnya, ke delaman lubang tersebut mencapai lima sentimeter, sehingga sering memicu kecelakaan.

BACA JUGA:GOR Satria Jadi Lokasi Penyelenggaraan Sirnas, Bupati Husein : Semoga Banyak Atlet Unggul Asal Banyumas

“Kami akan melakukan koordinasi dengan pemerintah daerah untuk mengantisipasi fatalitas kecelakaan yang disebabkan jalan berlubang,” ujar Iwan. (ray)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: