Sebagian Guru Madrasah Masih Gunakan Metode Ceramah

Sebagian Guru Madrasah Masih Gunakan Metode Ceramah

Berjalannya pelatihan optimalisasi pemanfaatan Information and Communication Technologi (ICT) di MA Miftahul Huda dihadiri langsung KaKanKenag Banyumas, H Aziz Muslim SAg MPdI.-Foto Yudha Iman/ Radar Banyumas -

PURWOKERTO - Madrasah di Banyumas terus meningkatkan kompetensi guru dan tenaga kependidikannya dengan berbagai pelatihan.

Di MA Miftahul Huda, guru dan tendik diberi pelatihan optimalisasi pemanfaatan Information and Communication Technologi (ICT) dihadiri langsung KaKanKenag Banyumas, H Aziz Muslim SAg MPdI dan Kasi Pendmad, H Edi Sungkowo MPd. 

BACA JUGA:Alasan Pedagang Ciu di Sumpiuh ini Bikin Tepok Jidat

Kepala MA Miftahul Huda, KH Ulul Albab Al Khafidz, MPdI mengatakan pelatihan ICT menjadi kebutuhan mendesak guna meningkatkan kompetensi tenaga pendidik dan pendidikan di MA Miftahul Huda terhadap penerapan pembelajaran berbasis ICT.

"Tujuannya untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan guru terhadap pembelajaran berbasis ICT," katanya.

BACA JUGA:Kapolsek Sumpiuh ke Pedagang Miras: Tolong Berhenti, Pedagang: Cari Kerja Susah Pak

Selain itu pelatihan juga didasarkan pada masih adanya sebagian guru pada saat pembelajaran yang menggunakan metode ceramah dimana metode ini sudah tidak sejalan dengan perkembangan ICT di era industri 4.0 saat ini.

BACA JUGA:Sudah Operasi Ganti Kelamin, Permohonan Ganti Identitas Kelamin Icha Warga Karanglewas Ditolak MA

"Pelatihan menitikberatkan pada materi pemanfaatan platform Google, literasi digital dan pembuatan media belajar menggunakan Power Point untuk video. Selain tu diajarkan pembelajaran jarak jauh menggunakan Zoom dan google Meet juga manajemen madrasah menggunakan E-Absen," terangnya. (yda)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: