Soal Bantuan Pemerintah Karena Bencana Alam di Banyumas, Asekbang Irawadi: Masih Dalam Pendataan Kerusakan

Soal Bantuan Pemerintah Karena Bencana Alam di Banyumas, Asekbang Irawadi: Masih Dalam Pendataan Kerusakan

Stok karung plastik di gudang UPTD PU Wilayah Sumpiuh, Rabu (14/9). Karung plastik untuk penanganan darurat terdampak bencana alam-Foto Fijri Rahmawati/Radar Banyumas -

PURWOKERTO - Pemkab Banyumas tengah melakukan pendataan pada kerusakan rumah yang terjadi akibat bencana alam. Dari data, sejak 1 Oktober lalu, ada 14 rumah rusak ringan, 6 rusak sedang dan 4 rusak berat. 

Terkait dengan bantuan, Pemkab Banyumas menegaskan akan ada bantuan terhadap rumah masyarakat yang terdampak. 

"Pasti ada bantuan," kata Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Banyumas, Irawadi.

BACA JUGA:Ngeri, di Jatisaba Cilongok, Tanah Amblas 2 Meter, Satu Rumah Roboh dan Akses Jalan Putus

Sedangkan terkait besaran bantuan tersebut, kata Irawadi, ada pada dinas teknis. Dikonfirmasi terpisah, Sekretaris BPBD Banyumas, Gatot Eprie mengatakan untuk bantuan sedang didata.

BACA JUGA:Tanah Amblas di Jatisaba Cilongok, 1 Rumah Roboh, 7 Rumah Terancam, 15 Rumah Terisolasi dan 40 Jiwa Diungsikan

"Bantuan hanya berupa material perbaikan rumah dan diberikan pada masa tanggap darurat, sedangkan untuk perbaikan rumah rusak akibat bencana akan ditangani oleh Dinas Perumahan dan Permukiman," tandasnya. (mhd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: