Tebing Longsor Tutup Akses Jalan Sawangan-Tipar, Patikraja

 Tebing Longsor Tutup Akses Jalan Sawangan-Tipar, Patikraja

Kepala UPTD PU Wilayah Banyumas memantau pekerjaan pembersihan material longsor tebing, Kamis (13/10) di ruas Sawangan-Tipar, Patikraja. - Foto UPTD untuk Radar Banyumas---

BANYUMAS-Tebing longsor menutup akses jalan kabupaten ruas Sawangan-Tipar di Desa Sawangan Wetan Kecamatan Patikraja pada Sta 1+600, Kamis (13/10).

Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas Pekerjaan Umum (UPTD PU) Wilayah Banyumas Yudi Aryanto menjelaskan telah koordinasi dengan BPBD Banyumas dan komitmen untuk membersihkan material longsor dengan bantuan warga sekitar.

"Diusahakan hari ini pembersihan material longsor selesai," terang Yudi yang berada di lokasi.

BACA JUGA:Hiu Tutul yang Terdampar di Pantai Pagubugan, Binangun Cilacap Dipotong-Potong, Langsung Dimasak

Volume longsoran tebing sepanjang 20 meter dan tinggi 3 meter. Material longsor dibersihkan menggunakan alat berat.

Akibat tebing longsor mobilitas warga terganggu. Juga berpotensi merusak fisik ruas Sawangan-Tipar. Selain itu, juga mengancam terhambatnya akses jalan ke Desa Tipar Kecamatan Rawalo.

UPTD mencatat lokasi berpotensi terjadi longsor tebing susulan apabila curah hujan tinggi. Sebab, masih ada longsoran yang menggantung. Sedangkan kondisi tebing tidak ada pohon penahan air atau gundul.

BACA JUGA:Ngeri, di Jatisaba Cilongok, Tanah Amblas 2 Meter, Satu Rumah Roboh dan Akses Jalan Putus

"Tebing longsor pernah terjadi sebelumnya pada Januari 2022," imbuh Yudi.

Pembersihan material longsor juga bersama BPBD, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Pemerintah Desa Sawangan. (fij)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: