Komentar Buruk Banjir Desa Karangtengah Cilongok, Pemilik Akun @isty_dhechiel19 Dicari, Akhirnya Minta Maaf
Pemilik akun Instagram @isty_dhechiel19 saat memberikan permintaan maaf dihadapan warga Karangtengah di Balai Desa, Jumat (23/9/2022)-Foto tangkapan layar video viral -
Mengaku Salah dan Tidak Ingin Dilaporkan UU ITE
Setelah dilacak oleh warga dan akan dilaporkan melanggar UU ITE jika tidak segera minta maaf, pemilik akun instagram @isty_dhechiel19 yang meresahkan warga Desa Karangtengah dengan memberikan komentar buruk soal banjir di Karangtengah, akhirnya minta maaf.
Karyoto, Kepala Desa Karangtengah mengatakan, pemilik akun @isty_dhechiel19 itu berinisial I (20) dengan alamat desa Karangklesem Kecamatan Pekuncen.
Pemilik Akun @isty_dhechiel19 Minta Maaf Dihadapan Warga di Balai Desa Karangtengah
Dia memberikan permintaan maaf dihadapan warga di Balai Desa Karangtengah Jumat (23/9) pukul 10.00 WIB kemarin.
"Diancam dilaporkan oleh warga di medsos, akhirnya dia siap untuk memnita maaf dan diantar orang tua sama perangkat desa untuk minta maaf di hadapan masyarakat di balai desa," kata Karyoto, Sabtu (24/9).
BACA JUGA:LBH Perisai Kebenaran Layangkan Somasi Kedua ke Bupati Banyumas Terkait Pasar Buntu
Selain itu, I (20) juga memberikan surat penyataan diatas materai 10 ribu untuk tidak lagi mengulangi perbuatan itu.
"Kemarin balai desa ramai, dan pelajaran yang bisa diambil bahwa kita harus santun dalam memanfaaatkan medsos, dan saya juga titip pesan kemarin kepada dia bahwa harus santu dan intropeksi terhadap diri sendiri," terang Kades. (win)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: