Hujan Deras, Tiga Desa di Kecamatan Karangmoncol Tergenang Banjir

Hujan Deras, Tiga Desa di Kecamatan Karangmoncol Tergenang Banjir

Kondisi wilayah di Karangmoncol yang tergenang air banjir -POLSEK KARANGMONCOL UNTUK RADARMAS-

PURBALINGGA, RADABANYUMAS.CO.ID - Bencana banjir juga terjadi di wilayah Kscamatan Karangmoncol, Jumat, 23 September 2022 malam.

Ada tiga desa yang mengalami bencana banjir.

Yakni, Desa Tajug, Desa Pepedan dan Desa Baleraksa.

BACA JUGA:Hujan Deras, Sejumlah Wilayah di Desa Jetis Purbalingga Sempat Tergenang Air Banjir

Kapolsek Karangmoncol Iptu Amirudin mengatakan, bencana banjir tersebut terjadi akibat hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Karangmoncol, Jumat, 23 September 2022, sejak pukul 13.00 WIB.

"Hujan deras mengakibatkan banjir di beberapa desa," katanya, Sabtu, 24 September 2022 pagi.

Dijelaskan, di Desa Tajug air saluran air meluap ke jalan raya penghubung kecamatan Rembang dengan Kecamatan Karangmoncol.

BACA JUGA:Hujan Lebat Disertai Angin Kencang, Talud Jalan di Bojongsari Kembali Longsor

Hal itu membuat badan jalan tergenang air luapan saluran air.

Tak hanya itu, akibat kejadian tersebut air luapan saluran air juga masuk ke pemukiman penduduk.

Serta, menggenangi sejumlah wilayah.

BACA JUGA:4 Rumah Rusak Akibat Banjir Bandang Di Karangtengah Cilongok, BPBD: BBPTU Janji Menanggungnya

Hal serupa juga terjadi Desa Baleraksa. Diketahui, air Sungai Muli yang melintas desa tersebut, meluap ke jalan raya penghubung antar Desa Baleraksa dengan Desa Tamansari. 

"Kejadian tersebut mengakibatkan air meluap ke kios warga," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: