Pelempar Psikotropika ke Rutan Banyumas Komunikasi Lewat Wartel
Kapolsek Banyumas mengawal penyerahan terduga pelaku ke anggota Satnarkoba Polresta Banyumas, Kamis (22/9) -Foto Fijri Rahmawati/Radar Banyumas -
BANYUMAS-Terduga pelaku pelempar psikotropika ke dalam Rutan Banyumas Ifnur Faturrahman (22) sering melakukan komunikasi dengan Dika Febrian Wijaya dan Deni Wahyudi yang sedang menjalani pidana penjara di Rutan Banyumas.
"Mereka komunikasi menggunakan wartel yang ada di Rutan Banyumas," jelas Kapolsek Banyumas AKP Sudiyono.
BACA JUGA:Laki-laki Kepergok Lempar Barang ke Rutan Banyumas, Langsung Diamankan Sipir Penjara
Pada Sabtu, 17 September Dika dan Deni meminta tolong melalui wartel ke terduga pelaku untuk mengambil barang di Cilongok. Selanjutnya, terduga pelaku mengiyakan dan akan mengirim pada Kamis, 22 September. (fij)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: