Antisipasi Kesulitan Pakan, Peternak Kambing Dibekali Cara Fermentasi

Antisipasi Kesulitan Pakan, Peternak Kambing Dibekali Cara Fermentasi

ilutrasi : Pelatihan pembuatan pakan fermentasi untuk kambing di komplek Kantor Desa Kedungpring, Kamis (8/9). Pakan fermentasi untuk antisipasi saat terjadi kesulitan pakan.-Foto Pemdes Kedungpring untuk Radarmas-

Pelatihan pembuatan pakan fermentasi untuk kambing di komplek Kantor Desa Kedungpring, Kamis (8/9). Pakan fermentasi untuk antisipasi saat terjadi kesulitan pakan. (Pemdes Kedungpring untuk Radarmas)

 

BANYUMAS-Peternak kambing di Desa Kedungpring Kecamatan Kemranjen mendapatkan pelatihan pakan fermentasi.

Guna mengantisipasi terjadinya kesulitan pakan.

Tercatat sebanyak 25 ekor kambing yang dipelihara oleh kelompok peternak.

BACA JUGA:Kronologi Keracunan Minuman Teh di SD N 1 Sokanegara, Polsek Purwokerto Timur: Ada 120 Siswa, 2 Dibawa ke RS

Dimungkinkan di kemudian hari kewalahan mencari pakan ketika kambing telah beranak pinak.

"Oleh karena itu, perlu bank pakan untuk kambing atas pertanyaan bagaimana memenuhi ketersediaan pakan apabila jumlah kambing bertambah banyak," kata Setiadi selaku ketua kelompok kambing, Jum'at (9/9).

Selain itu, ketika semakin banyak kambing maka lebih banyak waktu yang dibutuhkan untuk merumput.

BACA JUGA:Ini Penjelasan Pihak SD N 1 Sokanegara dimana Ratusan Siswa Keracunan Minuman Teh

Sehingga, dibutuhkan pakan alternatif berupa fermentasi agar waktu tidak tersita untuk mencari pakan. (fij)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: