Dinporabudpar Bakal Surati Sekolah-sekolah, Ini Maksudnya

Dinporabudpar Bakal Surati Sekolah-sekolah, Ini Maksudnya

Lokawisata Baturraden -Foto dok Radar Banyumas -

PURWOKERTO - Pemkab Banyumas juga bakal memberikan surat kepada sekolah-sekolah, sebagai sosialisasi soal diskon tiket wisata. 

Kepala Dinporabudpar Banyumas, Asis Kusumandani mengatakan bakal menerapkan diskon juga kepada sekolah-sekolah.

"Terutama untuk Paud, TK dan SD," kata dia. 

Ini sebagai langkah agar anak-anak sekolah bisa berwisata di Banyumas. "Jadi sebelum berwisata ke Kabupaten lain, alangkah lebih baik berwisata ke Banyumas dulu," tuturnya. 

Kepada anak sekolah inipun, Asis berharap, libur sekolah bisa dimanfaatkan untuk berwisata di Banyumas. 

"Libur sekolah itu jadi momentum. Nanti kita akan surati sekolah-sekolah," kata dia.

Mengingat, hanya tinggal beberapa bulan saja untuk menghabiskan tahun 2022 ini. Maka Pemkab Banyumas akan mencari beragam upaya agar bisa mendatangkan masyarakat berkunjung ke tempat wisata yang sudah tersedia. (mhd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: