Baru 19 Parpol Terdaftar di Kesbangpol Purbalingga, 5 Diantaranya Parpol Baru

Baru 19 Parpol Terdaftar di Kesbangpol Purbalingga, 5 Diantaranya Parpol Baru

Kantor Kesbangpol Kabupaten Purbalingga, Selasa (9/8/2022)-ADITYA/RADARMAS-

RADARBANYUMAS, PURBALINGGA - Sebanyak 19 partai politik (parpol) sudah terdaftar di Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten PURBALINGGA.

Sejumlah parpol tersebut sudah melaporkan data kepengurusan dan domisili kantor.

Kasubag Sospol Kantor Kesbangpol Kabupaten Purbalingga Slamet Triyanto mengatakan, dari 19 parpol tersebut lima parpol diantaranya merupakan parpol baru.

"Parpol baru yang sudah melapor kepada Kesbangpol adalah Partai Kebangkitan Nasional (PKN)," katanya kepada Radarmas, Selasa (9/8/2022).

BACA JUGA:Waspada! Gelombang Tinggi di Cilacap

Dijelaskan, sebagai salah satu syarat berkompetisi dalam pemilihan umum 2024, parpol harus melapor atau menyerahkan SK kepengurusan ke Kantor Kesbangpol.

Meskipun setiap parpol baru wajib mendaftarkan diri ke Kemenkumham RI. Namun kepengurusan di daerah juga wajib yakni di Kesbangpol baik tingkat provinsi maupun kabupaten/kota.

Ditambahkan olehnya, sebelumnya ada empat parpol baru yang sudah melaporkan diri ke Kantor Kesbangpol Kabupaten Purbalingga. Yakni, Partai Gelora Indonesia, Partai Ummat, Partai Masyumi dan Partai Kedaulatan Rakyat (PKR).

BACA JUGA:Otoped, dan Skuter Listrik Dilarang Beroperasi Sepanjang Jalan Bung Karno Purwokerto

PKN sudah melaporkan kepengurusan dan domisili kantor berdasarkan 307/SK/PIMNASPKN/III/2022, tertanggal 11 Maret 2022. PKN diketuai oleh Woeryanto.

Dan memiliki kantor di Perum Mutiara Regency I Nomor 5 Jalan Ketuhu Kelurahan Wirasana, Kecamatan Purbalingga.

Sementara itu empat parpol baru lainnya. Yakni Partai Gelora Indonesia melaporkan kepengurusan yang dipimpin oleh Andi Rovik. Partai ini beralamar di Desa Karanganyar RT 6 RW 1, Kecamatan Karanganyar.

BACA JUGA:Masih Kurang Penerangan, Jalan Bung Karno Tetap Akan Diberlakukan 2 Arah Mulai Kamis

Partai Ummat dipimpin oleh Ugut Sugianto dan beralamat di Jalan Ketuhu RT 3 RW 3, Kelurahan Wirasana, Kecamatan Purbalingga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: