Mantap di Liga 2, PSCS Cilacap Miliki 21 Pemain

Mantap di Liga 2, PSCS Cilacap Miliki 21 Pemain

Skuad PSCS saat latihan bersama Persija U-20 beberapa waktu lalu-PSCS UNTUK RADARMAS-

RADARBANYUMAS, CILACAP - PSCS CILACAP terus memantapkan kekuatan skuadnya untuk berjuang di Liga 2 2022-2023. 

Terkini mereka kembali mengamankan jasa gelandang bertahan Persis Solo.

PSCS sebelumnya juga sudah meminjam jasa pemain Persis lain pada musim ini yaitu Fajar Zainul.

BACA JUGA:Warga Dilarang Ambil BBM di Sungai Jambu Cilacap, Dampak Kebocoran Pipa Pertamina

BACA JUGA:Geger! Ular Cincin Emas Masuk Gudang di Kedungreja Cilacap

Mereka juga sudah mendatangkan Raymon Ivantonius Tauntu dan Muhammad Fitrah Ramadhan.

Dengan bergabungnya empat pemain tersebut, kini PSCS Cilacap resmi miliki 21 pemain. 

"Sejumlah persiapan terus dilakukan, baik strategi pertandingan maupun program latihan. Kemarin kita sudah melakukan uji coba, nanti dalam waktu dekat juga akan lakukan uji coba," ujar Fanny Irawatie, CEO PSCS Cilacap. 

BACA JUGA:Bandara JBS Purbalingga Mulai Diramaikan Penerbangan Komersial, Ini Harga Tiket dan Link Pembeliannya

BACA JUGA:Ini Rencana Besaran Tarif Trans Banyumas

Menurut Fanny, pemain yang didatangkan ditentukan oleh tim pelatih PSCS.

Mereka secara rutin melakukan latihan, bahkan untuk mempersiapkannya, porsi latihan pemain saat ini dua kali dalam sehari. 

"Nanti kita akan uji coba lagi, dari hasil tersebut akan dievaluasi oleh tim pelatih," ujar Fanny. (ray)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: